Hasil Liga 1: Barito Putera Gagal Bangkit, Kalah 1-3 dari Arema FC

Gilabola.comHasil Barito Putera vs Arema FC di pekan ke-10 Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (1/11) sore, berakhir dengan skor 1-3.

Arema kantongi hasil positif di kandang lawan pekan ini, setelah dipermalukan Persija Jakarta di kandang sendiri di pekan sebelumnya.

Kemenangan atas Barito Putera ini sebenarnya sudah bisa diduga sebelumnya, karena permainan Laskar Antasari yang terus menurun di semua lini belakangan ini.

Arema FC memimpin lewat penalti William Moreira di menit 34, yang kemudian digandakan Salim Tuharea di menit 66. Hamzah Titofani kemudian mencetak gol ketiga Arema di menit 90+8. Sedangkan Barito Putera hanya bisa mengejar satu gol lewat tendangan Muhammad Firly tepat di menit 90.

Berkat kemenangan ini, Arema FC kini berada di urutan ke-7 dengan koleksi poin 15 – lima poin di belakang pemuncak klasemen Bali United. Sementara Barito Putera ada di posisi 13 dengan hanya mengantongi poin sembilan.

Arema FC Memimpin dari Titik Putih di Babak Pertama

Kedua tim sama-sama berusaha tampil menekan sejak kickoff. Namun harus diakui, beberapa kali Arema FC berhasil mengancam gawang tuan rumah lewat aksi William Moreira. Beruntung bagi tuan rumah tak ada peluang yang membuahkan gol.

Dedik Setiawan punya peluang emas yang harusnya bisa membawa Arema unggul di menit ke-24 sesaat setelah ia menerima umpan dari Dalberto. Sayangnya tendangan keras Dedik masih bisa diamankan kiper tuan rumah.

Dua menit kemudian giliran Barito Putera yang lancarkan ancaman ke gawang Arema FC. Eksel Runtukahu lancarkan tendangan on target yang nyaris saja membawa tim asuhan Rahmad Darmawan itu memimpin, sayang tendangan kerasnya masih bisa ditepis Lucas Frigeri.

Salim Tuharea berusaha menembakkan bola ke arah gawang Barito Putera sesaat kemudian, sayang upaya ini juga gagal.

Meski demikian, sesaat kemudian wasit lakukan pengecekan VAR terhadap kemungkinan penalti untuk Arema FC karena handball yang dilakukan Lucao.

PENALTI! Wasit pun menunjukk titik putih, William Moreira yang tampil sebagai eksekutor berhasil memanfaatkan kesempatan ini dan membawa Arema memimpin 1-0 di menit 34. GOL!!

Barito Putera mencoba membalas sesaat kemudian. Sayangnya upaya yang dilakukan Murilo dan Eksel kembali gagal.

Barito Putera punya peluang emas dari posisi set-piece jelang menit ke-40. Sayangnya Murilo gagal memanfaatkan tendangan bebas Levy Madinda dengan sundulannya.

Arema FC Tambah Satu Gol Lagi di Babak Kedua

Kedua tim kembali tancap gas usai turun minum. Namun, tim Singo Edan kembali tunjukkan dominasinya.

William nyaris mencetak brace di menit 58. Beruntung bagi tim tuan rumah, bola hanya bergulir di depan mulut gawang mereka.

Lagi-lagi gawang Barito Putera terancam semenit kemudian. Kali ini Charles Lokolingoy yang berusaha memanfaatkan peluang sepak pojok Arema. Tuan rumah kembali beruntung karena sundulan pemain berdarah Kongo itu hanya melambung di atas gawang Satria Tama.

Alih-alih menyamakan kedudukan, gawang Barito Putera malah kebobolan lagi. Salim Tuharea tiba-tiba muncul dan merebut bola, serta berhasil melewati penjagaan beberapa pemain Barito Putera untuk menyarangkan bola dengan tenangnya ke gawang Barito Putera. GOL!!! Arema FC unggul 2-0 di menit 66.

Moreira nyaris menambah koleksi gol Arema FC di menit 72, tapi bola sepakannya masih melebar dari gawang Satria Tama.

Dua menit kemudian Lucas Morelatto punya peluang emas yang harusnya bisa membawa Barito Putera memperkecil ketertinggalan mereka di laga ini. Namun posisinya yang hanya berhadapan dengan kiper Arema, Lucas Frigeri, tak membuatnya bisa menyarangkan bola ke gawang tim tamu. GAGAL!

Pelatih Rahmad Darmawan berusaha lakukan upaya terakhir dengan menurunkan Youssef Ezzejjari menggantikan Eksel di menit 82, berharap mereka bisa mengejar di menit-menit terakhir laga.

GOL!! Tuan rumah Barito Putera akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan mereka di menit 90, sesaat setelah Muhammad Firly berhasil memanfaatkan tendangan bebas Rizky Pora. 1-2 Untuk Barito Putera.

Alhaji Gero punya dua peluang emas di menit-menit akhir yang harusnya bisa membawa Barito Putera samakan kedudukan. Sayang tembakan jarak dekatnya hanya melambung!

Bukannya mengejar, gawang Barito Putera malah kebobolan lagi di masa injury 90+8. Hamzah Titofani berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang tuan rumah dan menyarangkan bola ke gawang Satria Tama. GOL!! Arema kembali mencetak gol, 3-1!

Berawal dari tendangan keras Moreira ke arah gawang Barito Putera, yang awalnya berhasil ditepis Satria Tama. Namun bola yang bergulir liar jatuh ke kaki Hamzah yang tak sia-siakan kesempatan itu untuk mencetak go ketiga Arema FC.

Susunan Pemain Barito Putera vs Arema FC

  • Barito Putera (4-3-3): Satria Tama; Iqbal Gwijangge, Lucao, Chechu Meneses, Buyung Ismu Lessy; Tegar Infantrie, Levy Madinda, Lucas Morelatto; Bagus Kahfi, Eksel Runtukahu, Murilo Mendes.
  • Arema FC (4-1-3-2): Lucas Frigeri; Achmad Maulana, Choi Bo-kyeong, Thales, Bayu Setiawan; Pablo Oliveira; Dedik Setiawan, Arkhan Fikri, Salim Tuharea; Dalberto, William Moreira.