Hasil Liga 1: Laga Seru di Manahan, Persis Solo Ditahan Imbang Persija Jakarta 3-3

Gilabola.com – Hasil Persis Solo vs Persija Jakarta di pekan ke-20 Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang berlangsung di Stadion Manahan, Minggu (26/1) malam, berakhir dengan skor 3-3.

Laga seru tersaji di Stadion Manahan malam ini. Sejak awal hingga akhir pertandingan, para pemain kedua tim bermain all out dalam mencetak gol dan mengejar poin sempurna di laga ini.

Tuan rumah Persis Solo membuka kran gol mereka terlebih dulu lewat aksi Alessandro Nimo di menit ke-6. Berikutnya, Lautaro Belleggia menyumbang dua gol di babak kedua, tepatnya di menit 52 dan 73.

Namun upaya tuan rumah untuk menang berhasil ditahan imbang Persija Jakarta, lewat dua gol Ryo Matsumura di menit 24 dan 66, plus satu gol Gustavo Almeida 59.

Kedua tim juga haris sama-sama bermain dengan 10 pemain di babak kedua, setelah Persija kehilangan bek kanannya, Rio Fahmi, di menit 49 dan Persis Solo harus bermain tanpa Rizky Dwi – juga beroperasi di posisi bek kanan, di menit 83.

Tambahan satu poin tak mampu mendongkrak posisi Persis Solo untuk keluar dari zona merah. Di pekan ke-20 ini mereka tetap berada di posisi ke-17 dengan koleksi poin 14.

Sedangkan untuk Persija Jakarta, tambahan satu poin dari laga ini sukses membawa mereka menggeser Persebaya dari peringkat dua, dan kini kantongi poin 38.

Skor Imbang 1-1 Menutup Babak Pertama

Kedua tim sama-sama berusaha tampil menekan sejak kickoff. Namun, tuan rumah Persis berhasil unggul lebih dulu di menit ke-6. Alessandro Nimo berhasil memanfaatkan umpan silang Althaf Indie dan membawa Persis unggul 1-0. GOL!!

Namun, alih-alih mempertahankan keunggulannya, gawang Persis malah kebobolan di menir 24. Ryo Matsumura berhasil mencetak gol penyama kedudukan di menit 24 sesaat setelah ia menerima umpan Maciej Gajos. GOL! 1-1!

Berbagai upaya dilakukan para pemain kedua kesebelasan hingga turun minum, tetapi tak satupun dari upaya mereka yang berhasil mencetak gol tambahan di babak pertama ini.

Persis dan Persija Sama-sama Tambah Dua Gol di Babak Kedua

Ferarri mengirim ancamannya ke gawang tuan rumah saat laga di babak kedua baru berjalan dua menit. Sayang tembakan Ferarri berhasil ditepis Riyandi, hingga gagal tentukan kemenangan Persija di laga ini.

KARTU MERAH! Persija terpaksa harus bermain dengan 10 pemain di menit 49 setelah Rio Fahmi menerima kartu kuning kedua usai melanggar keras Althaf Indie. Pelatih Carlos Pena akhirnya menarik keluar Marko Simic dan memasukkan Pablo Andrade.

Namun, hanya tiga menit kemudian, Lautaro Belleggia berhasil memanfaatkan umpan tendangan bebas dengan sundulan kepalanya. GOL!! Meskipun Andritany sempat menyenggol bola, tetap tembakannya cukup keras dan tak terbendung lagi. 2-1 Pesis Solo memimpin!

Hanya lima menit kemudian, kerja keras 10 pemain Persija membuahkan hasil saat umpan sontekan Ryo Matsumura berhasil dimanfaatkan Gustavo Almeida untuk samakan kedudukan. GOL! 2-2!

Persija nyaris mencetak gol penentu kemenangan di menit 62 lewat sundulan kepala Ferarri. Sayangnya bola membentur tiang gawang tuan rumah. GAGAL!

Persis gagal membendung serangan Persija Jakarta, sesaat setelah Ryo Matsumura menerima umpan Ramon Bueno dan menyarangkannya ke gawang bekas klubnya, Persis Solo, di menit 67. GOL!! Persija berbalik memimpin 3-2!

John Cley harusnya bisa membawa Persis Solo samakan kedudukan dua menit kemudian. Sayang tembakannya di depan gawang Persija masih melebar.

Namun, Persis akhirnya berhasil samakan kedudukan di menit 72, lagi-lagi lewat sundulan kepala Lautaro Belleggia yang sukses menyarangkan umpan tendangan bebas ke gawang Andritany. GOL! 3-3!

KARTU MERAH! Giliran Persis Solo yang kehilangan Rizky Dwi di menit 83 setelah bek kanan itu menerima kartu kuning kedua, usai melanggar Ryo Matsumura. Laskar Sambernyawa pun harus bermain dengan 10 pemain di sisa pertandingan ini.

Susunan Pemain Persis Solo vs Persija Jakarta

  • Persis Solo (4-4-2): Riyandi; Rizky Dwi, Eky Taufik, Sutanto Tan, Gio Numberi; Alesandro Nimo Olepue, Lautaro Belleggia, Sho Yamamoto, Altaf Indhie; John Cley, Ramadhan Sananta.
  • Persija Jakarta (3-4-1-2): Andritany Ardhiyasa; Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Ferarri; Firza Andika, Maciej Gajos, Ramon Bueno, Rio Fahmi, Ryo Matsumura; Gustavo Almeida, Marko Simic.