Gilabola.com – Hasil Persija Jakarta vs Semen Padang di pekan ke-30 Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong Bogor, Minggu (27/4) malam, berakhir dengan skor 0-2.
Persija Jakarta secara mengejutkan dikalahkan tamunya – yang saat ini sedang berjuang keras keluar dari zona merah, Semen Padang.
Meskipun terus bermain menyerang sejak awal hingga akhir laga, tapi anak-anak asuh Carlos Pena itu gagal mengalahkan solidnya lini belakang tim tamu, hingga mereka gagal mencetak gol balasan.
Semen Padang membuka kran gol mereka lewat gol Firman Juliansyah di menit ke-19. Skor ini kemudian digandakan Cornelius Stewart di menit ke-44.
Sedangkan Persija, mereka sempat mencetak gol lewat aksi Gustavo Almeida, tetapi gol tersebut dianulir karena offside. Tim Macan Kemayoran awalnya juga yakin akan mendapat hadiah penalti di akhir babak pertama, tetapi wasit kemudian membatalkan keputusan itu setelah berkonsultasi dengan VAR.
Sementara Gustavo Almeida juga memiliki beberapa peluang yang lain untuk tim tuan rumah. Begitu juga Ryo Matsumura yang baru diturunkan di babak kedua dan Maciej Gajos, yang sayangnya tak ada yang membuahkan hasil untuk tim tuan rumah.
Tentu saja ini hasil yang mengecewakan bagi Persija. Mereka kini tertagan di urutan kelima dengan koleksi 47 poin. Sedangkan Semen Padang, tambahan tiga poin malam ini memang belum berhasil membawa mereka keluar dari zona merah.
Namun, Semen Padang kini tinggal selangkah lagi keluar dari zona merah di sisa pertandingan di musim ini. Kini, skuad Kabai Sirah berada di peringkat ke-16 dengan mengoleksi 28 poin.
Semen Padang Kantongi Dua Gol di Babak Pertama
Kedua tim langsung tancap gas sesaat setelah kickoff. Namun, tuan rumah Persija Jakarta dikejutkan oleh gol Semen Padang di menit ke-19.
Semen Padang memimpin 1-0 lewat skema serangan cepat yang mereka lakukan dari sisi sayap yang kemudian berhasil diselesaikan Firman Juliansyah lewat tembakan mendatar yang cukup keras. GOL!!
Persija langsung meningkatkan tempo permainan mereka setelah gawang mereka dibobol tim Kabau Sirah yang saat ini tengah ngotot amankan kemenangan demi keluar dari zona merah.
Gustavo sebenarnya berhasil menyarangkan bola ke gawang Semen Padang di menit ke-35, tetapi ia gagal membawa Persija menyamakan kedudukan setelah gol tersebut dianulir wasit karena offside.
Alih-alih menyamakan kedudukan, gawang Persija malah kebobolan lagi satu menit sebelum turun minum, sesaat setelah Bruno Gomes menerima umpan Cornelius Stewart! GOL!! Tim tamu memimpin 2-0!
Di masa injury Persija mendapat peluang set-piece, yang sayangnya tak mampu dimanfaatkan anak-anak asuh Carlos Pena.
Persija awalnya juga berpeluang mendapat hadiah penalti jelang turun minum, setelah Cornelius dianggap lakukan pelanggaran terhadap Firza Andika.
Namun setelah lakukan pengecekan VAR, wasit membatalkan keputusan penalti tersebut, sekaligus mencabut kartu kuning yang sebelumnya ia berikan kepada Cornelius.
Susunan Pemain Persija Jakarta vs Semen Padang
- Persija Jakarta (5-3-2): Carlos Eduardo; Raka Cahyana, Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Hansamu Yama, Firza Andika; Maciej Gajos, Ramon Bueno, Rayhan Hannan; Yandi Sofyan, Gustavo Almeida.
- Semen Padang (4-2-3-1): Arthur; Zidane Pramudya Afandi, Ricky Ariansyah, Tin Martic, Dodi Alexvan Djin; Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan; Irkham Mila, Firman Juliansyah, Cornelius Stewart; Bruno Gomes.