Gilabola.com – Hasil Persebaya Surabaya vs Persib Bandung di pekan ke-25 Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (1/3) malam, berakhir dengan skor 4-1.
Persib Bandung alami kekalahan tandang pertama mereka di musim ini, setelah Persebaya Surabaya sukses bukukan empat gol di babak kedua.
Sedangkan bagi tuan rumah, kemenangan ini tentunya menjadi kelegaan tersendiri bagi Paul Munster, yang akhirnya bisa mengamankan posisinya di pinggir lapangan skuad Bajol Ijo.
Kemenangan ini juga menjadi penghiburan tersendiri bagi Persebaya yang baru saja kehilangan legenda mereka, Bejo Sugiantoro, pada 25 Februari lalu.
Kedua tim sebenarnya bisa bermain imbang 0-0 di babak pertama, di mana kedua tim sama-sama berhasil menyerang dan saling mengancam. Namun, permainan Persib menurun di babak kedua, terutama setelah mereka lakukan pergantian kiper, dan turunkan kiper muda, Sheva Sanggasi, menggantikan Kevin Mendoza.
Gol pertama Persebaya lahir dari gol bunuh diri Marc Klok di menit 61, yang kemudian digandakan Rizky Dwi Pangestu di menit 79.
Tak behenti sampai di situ Bruno Moreira ikut menyumbang gol di menit 82, yang kemudian digenapi Francisco Rivera di masa injury 90+2. Sedangkan Persib hanya mampu membalas satu gol lewat aksi Ryan Kurnia di menit 88.
Walau kalah, Persib memang tetap bertengger di puncak klasemen dengan koleksi poin 51 – hanya lima poin di depan Dewa United yag berada di urutan kedua. Sedangkan Persebaya, berhasil menambah koleksi poin mereka di posisi ketiga, menjadi 41 poin.
Saling Serang, Babak Pertama Ditutup 0-0
Kedua tim sama-sama berusaha tampil menekan sejak kickoff. Namun, kedua tim juga sama-sama tak berhasil menciptakan peluang berarti hingga 15 menit pertama laga, karena upaya menyerang mereka selalu berhasil digagalkan.
Persebaya punya peluang pertama lewat tembakan penyerang baru mereka, Dejan Tumbas, saat laga berjalan 17 menit. Sayangnya upaya Tumbas masih melambung di atas mistar gawang lawan.
Hingga pertandingan memasuki menit ke-30, skor kedua tim masih imbang 0-0. Tuan rumah mendapat peluang terbaik mereka di menit 34 lewat upaya Ardi Idrus. Namun, tembakan jarak jauhnya berhasil ditepis Kevin Mendoza.
Persebaya kembali memiliki peluang gol dari tendangan jarak jauh Flavio Silva tepat di menit ke-40. Beruntung bagi tim tamu, bola berhasil diamankan Kevin, hingga laga di babak pertama ditutup dengan skor kacamata.
Persebaya Cetak Empat Gol di Babak Kedua, Persib Hanya Mampu Membalas Satu Gol
Kedua tim langsung tancap gas di babak kedua. Namun, Persebaya sukses membuka kran gol mereka setelah Marc Klok mencetak gol bunuh diri di menit 61. GOL!
Rizky Dwi Pangestu berhasil menyarangkan tendangan jarak jauhnya ke gawang Sheva Sanggasi – kiper yang gantikan Kevin Mendoza, dan membawa Persebaya berhasil menggandakan skor mereka di menit 80. GOL!!
Hanya semenit kemudian, Bruno Moreira menambah keunggulan Persebaya menjadi 3-0 setelah ia berhasil mencuri bola yang semula berusaha diantisipasi Kakang Rudianto di lini belakang Persib.
Moreira langsung menggiring bola mendekati gawang tim tamu, dan mengecoh Sheva, hingga dengan leluasa menyarangkan bola ke gawang Persib Bandung. GOL!! Persebaya melaju 3-0!
Sayangnya gawang Ernando Ari gagal clean sheet, karena Ryan Kurnia yang tanpa kawalan berhasil menyarangkan bola dan memperkecil kekalahan Persib menjadi 3-1 di menit ke-88. GOL!
GOL! Persebaya berhasil menambah koleksi gol mereka di menit 90+2 lewat aksi pemain asal Meksiko, Francisco Rivera, 4-1!
Susunan Pemain Persebaya Surabaya vs Persib Bandung
- Persebaya (4-4-2): Ernando Ari; Arief Catur, Deme Dimov, Slavko Damjanovic, Ardi Idrus; Flavio Silva, Francisco Rivera, Toni Firmansyah, Bruno Moreira; Rizky Dwi Pangestu, Dejan Tumbas.
- Persib Bandung (3-5-2): Kevin Ray Mendoza; Kakang Rudianto, Gustavo Franca, Nick Kuipers; Henhen Herdiana, Adam Alis, Tyronne Del Pino, Marc Klok, Edo Febriansah; Ciro Alves, David da Silva.