Hasil Liga 1: PSM Makassar Kalah 0-1, Arema FC Amankan Kemenangan Perdana

Hasil PSM Makassar vs Arema FC di pekan kelima Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (15/9) sore, berakhir dengan skor 0-1.

Arema berhasil membawa pulang poin sempurna dari kandang PSM Makassar lewat kemenangan tipis sore ini. Satu-satunya gol dibukukan bintang Arema, Dalberto, di menit ke-53 usai memanfaatkan umpan Willian Marcilio.

PSM Makassar sebenarnya berusaha ekstra keras untuk samakan kedudukan di sisa pertandingan, tapi berbagai upaya yang dilakukan anak-anak asuh Bernardo Tavares itu tak ada yang membuahkan hasil hingga laga usai.

Hasil ini tentu saja sangat mengecewakan bagi PSM, karena sebelumnya mereka hanya meraih hasil imbang 0-0 melawan Persib Bandung.

Akibat kekalahan ini, PSM Makassar tertahan di urutan kedua dengan koleksi poin 10. Sedangkan Arema FC, sukses meroket ke urutan delapan dengan kantongi enam poin.

Saling Serang, PSM Makassar – Arema FC Tutup Laga di Babak Pertama dengan Skor Kacamata

Kedua tim sama-sama berusaha menekan dan menciptakan peluang gol di babak pertama. PSM bahkan nyaris mendapat hadiah penalti di pertengahan laga.

PSM sebelumnya mendapat peluang pertama di menit – menit awal pertandingan lewat aksi Adilson Silva. Ia berhasil menyundul umpan Victor Luiz, tapi bola masih melebar dari gawang Arema.

Sesaat kemudian Arema langsung membalas lewat aksi Salim Tuharea, tapi lagi-lagi upaya inipun masih melebar.

Bintang Arema FC, Dalberto, berusaha mengancam gawang PSM saat laga baru berjalan tujuh menit, dengan memanfaatkan umpan Salim. Namun, kali ini bola pun masih melebar dari gawang tuan rumah.

PSM punya peluang terbaik di menit ke-16 saat Haljeta berusaha menyarangkan umpan Ananda Raehan tepat di depan gawang lawan. Sayang tembakannya kemudian melambung di atas gawang Arema!

Dua menit kemudian, Willian juga berhasil mengancam gawang PSM. Sayang bola hasil tendangan kaki kirinya jatuh tepat di pelukan kiper Hilman Syah.

PSM lalu mendapat dua peluang beruntun di menit 31, yang sayangnya hanya terbuang sia-sia. Peluang pertama tercipta lewat tembakan Haljeta usai menerima umpan silang Luiz, yang berhasil dibendung Frigeri.

PSM Makassar Nyaris Memimpin Lewat Titik Putih

TAK ADA PENALTI! Bola yang memantul kemudian disambar bintang PSM, Ricky Pratama, tapi upaya Ricky berhasil diblok Johan Alfarisi dan sempat menyentuh tangannya.

Wasit Thoriq Alkatiri kemudian berkonsultasi dengan ruang VAR untuk mengecek kemungkinan terjadinya handball oleh kapten Arema tersebut.

Namun, Thoriq mengambil keputusan tak ada penalti untuk PSM, karena bola yang mengarah ke tangan kanan Johan lebih dulu menyentuh perutnya, dan hal ini tak dianggap handball.

Arema punya peluang emas di menit 44, saat Wiliam menyodorkan umpan tarik kepada Salim, yang sayangnya gagal dimanfaatkan Salim dengan baik.

PSM kembali mendapat peluang emas di akhir babak pertama, saat Adilson arahkan tembakannya ke gawang Arema, yang sayangnya bola hanya membentur mistar gawang.

Bola rebound yang disambar Raehan pun bisa diamankan Lucas Frigeri dengan baik. Kedua tim pun harus puas menutup laga di babak pertama ini dengan skor kacamata.

PSM Malah Kebobolan di Awal Babak Kedua!

Alih-alih memimpin, gawang PSM malah kebobolan di menit 53 saat Dalberto sukses menanduk umpan matang Willian Marcilio masuk ke gawang tuan rumah. GOL!! Arema memimpin 1-0!

Tak terima gawangnya dibobol tim tamu, para pemain PSM mati-matian berusaha mencetak gol penyama kedudukan. Namun, upaya mereka terus berhasil dibendung para pemain bertahan Arema FC, hingga peluang demi peluang yang tercipta tak ada yang membuahkan hasil.

PSM akhirnya harus pasrah tak juga mampu bukukan gol penyama kedudukan hingga akhir laga. Ini menjadi kekalahan perdana tim Juku Eja di musim ini, sekaligus menjadi kemenangan pertama bagi Arema setelah hanya kantongi tiga hasil imbang dan satu kekalahan di empat laga sebelumnya di musim ini.

Susunan Pemain PSM Makassar vs Arema FC

  • PSM Makassar (4-3-3): Hilman Syah; Aloisio Neto, Syahrul Lasinari, Victor Luiz, Rizky Eka Pratama; Akbar Tanjung, Ananda Raehan, Latyr Fall; Ricky Pratama, Adilson Silva, Nermin Haljeta.
  • Arema FC (4-5-1): Lucas Frigeri; Achmad Maulana, Johan Alfarisi, Anwar Rifai, Thales; Dalberto, Salim Tuharea, Willian Marcilio, Arkhan Fikri, Pablo Oliveira; Charles Lokolingoy.