Hasil Persijap Jepara vs PSM Makassar Skor 2-0: Laskar Kalinyamat Tampil Beda!

Gilabola.com – Hasil Persijap Jepara vs PSM Makassar di pekan ke-18 BRI Super League musim 2025 2026 yang digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini, Sabtu malam 24 Januari 2026, berakhir dengan skor 2-0.

Persijap Jepara akhirnya berhasil amankan kemenangan setelah tak pernah menang di 12 laga sebelumnya. Apalagi, kemenangan ini terasa penuh makna karena diraih Laskar Kalinyamat atas salah satu klub raksasa Indonesia, PSM Makassar.

Persijap memang tampil mengejutkan di laga perdana di paruh kedua musim ini. Mereka diperkuat dua pemain anyar, Borja Herrera dan Iker Guarretxena, di mana Iker berhasil mencetak gol kedua Persijap.

Kran gol Persijap dibuka Carlos Franca saat laga baru berjalan lima menit. Iker kemudian menggandakannya di menit 62.

Tambahan tiga poin membuat tim asuhan Divaldo Alves itu naik ke posisi 16 dengan mengoleksi poin 12 – empat poin di bawah zona aman. Sedangkan PSM, tertahan di urutan 12 dengan 19 poin.

Gol Cepat Bawa Persijap Unggul di Awal Laga

Kedua tim langsung tancap gas sesaat setelah kickoff. Namun, tuan rumah Persijap Jepara tampil mengejutkan dalam upaya mereka meninggalkan zona merah.

GOL!! Carlos Franca berhasil memanfaatkan peluang di depan gawang lawan saat laga baru berjalan lima menit, setelah bola gagal ditepis kiper lawan, Reza Arya.

NYARIS!! Tuan rumah nyaris menggandakan skor mereka dua menit kemudian, ketika Alexis Gomez mendapat peluang emas yang harusnya bisa membawa Persijap unggul di awal laga. Beruntung bagi tim tamu, tendangan Alexis membentur tiang gawang.

PSM benar-benar tampil kedodoran tanpa dua bintang mereka, Gledson Paixao dan Savio Roberto, yang biasanya diandalkan sebagai pengatur ritme permainan tim.

GOL DIANULIR! Gawang Reza Arya kembali terancam sesaat kemudian. Pemain baru Persijap, Iker Guarrotxena, berhasil menyarangkan bola ke gawang PSM. Namun wasit menganulir gol tersebut setelah dilakukan pengecekan VAR, dengan alasan offside.

PSM Makassar nyaris kehilangan Yuran Fernandes di menit ke-40 setelah ia sempat dikartu merah akibat melanggar Iker yang tengah menggiring bola, tetapi sanksi itu kemudian dianulir dan diganti dengan kartu kuning, setelah wasit lakukan pengecekan VAR.

Persijap Tambah Satu Gol Lagi di Babak Kedua

Kedua tim kembali tampil menyerang usai turun minum. Jika Persijap berambisi menambah koleksi gol mereka, PSM ngotot mengejar ketertinggalan mereka atas tim promosi yang tengah berjuang untuk bisa bertahan di kompetisi teratas.

Namun, Yuran Fernandes kesulitan untuk mengimbangi permainan skuad Laskar Kalinyamat yang benar-benar tunjukkan permainan berbeda. Alih-alih mencetak gol penyama kedudukan, gawang Juku Eja malah kebobolan lagi.

GOL!! Persijap memanfaatkan kesalahan lini belakang PSM hingga Iker – pemain yang baru didatangkan Persijap di paruh kedua musim ini, berhasil memanfaatkan kemelut di depan mulut gawang tim tamu dan menggandakan skor Persijap menjadi 2-0!

Upaya yang dilakukan tim asuhan Tomas Trucha itu tak ada yang membuahkan hasil hingga peluit panjang berbunyi. Laga ditutup dengan keunggulan tuan rumah, 2-0.

Rekor Pertemuan Persijap Jepara dan PSM Makassar

  • 24.01.2026 – Persijap 2 – 0 PSM Makassar
  • 08.08.2025 – PSM Makassar 1 – 1 Persijap
  • 26.06.2013 – PSM Makassar 2 – 1 Persijap
  • 10.01.2010 – PSM Makassar 1 – 0 Persijap
  • 06.03.2010 – Persijap 0 – 1 PSM Makassar

Susunan Pemain Persijap Jepara vs PSM Makassar

  • Persijap Jepara (4-3-3): Sendri Johansyah; Buyung Ismu, Diogo Brito, Rubio, Yakubu; Alexis Gomez, Wahyudi Hamisi, Borja Herrera; Carlos Franca, Iker Guarrotxena, Rendi Saepul.
  • PSM Makassar (4-2-3-1): Reza Arya; Victor Luiz, Mufli Hidayat, Yuran Fernandes, Aloisio Neto; Akbar Tanjung, M Arfan; Rizky Eka, Victor Dethan, Jacques Medina; Alex Tanque.

Pendapat Kami: Persijap Tampil Beda!

Wajib ada jaman sekarang, Buat semacam analisa (Bukan Kesimpulan, lebih ke prediksi ke depan, dampak bisa bagus atau jelek, alasan utama, dll) akhir dari artikel ini, pendek saja 1-2 paragraf 2-3 KALIMAT PER PARAGRAF.

Biar nggak ketinggalan update transfer dan skor bola terbaru, yuk follow Gilabola.com di Google News di sini!