Site icon Gilabola.com

Prediksi Borneo FC vs Persija Jakarta: Misi Berat, Pesut Etam Bisa Bikin Macan Kemayoran Kocar-kacir

Pemain baru Borneo FC saat membawa timnya menang atas Persib Bandung di fase grup Piala Presiden 2024

Prediksi Borneo FC vs Persija Jakarta di semifinal Piala Presiden 2024 yang akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/7) malam.

Borneo FC catatkan rekor gemilang di fase grup, dengan tak pernah kalah dari ketiga lawan mereka, meskipun mereka gagal clean sheet di laga terakhir melawan PSM Makassar yang berakhir imbang 1-1. Tak heran jika tim Pesut Etam kemudian melaju sebagai juara Grup A.

Sementara Persija Jakarta, lolos dari fase grup sebagai runner-up Grup B setelah kantongi hasil sekali menang, imbang satu kali dan sekali kalah. Meski demikian, walau hadapi Borneo FC yang juga menyandang predikat juara Reguler Series Liga 1 Indonesia musim lalu, tim Macan Kemayoran menargetkan menang dan berlaga di final.

Tentunya, tak akan mudah bagi Persija untuk wujudkan tekad mereka ini. Pasalnya, Borneo FC juga diperkuat banyak pemain hebat, yang bahkan sudah terbukti kualitasnya musim lalu, plus sejumlah baru yang akan mendukung perjuangan mereka di turnamen pramusim ini.

Mampukah Persija kalahkan Borneo FC, dan rebut tiket ke final Piala Presiden tahun ini? Atau Borneo FC yang akan tampil lebih perkasa dan sekali lagi buktikan keunggulan mereka dari tim Macan Kemayoran, seperti yang mereka lakukan di Liga 1 musim lalu?

Head-to-Head Borneo FC – Persija Jakarta

Lima Pertandingan Terakhir Borneo FC

Lima Pertandingan Terakhir Persija Jakarta

Prediksi Pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta

Persija bertekad kalahkan Borneo FC dan melaju ke final Piala Presiden 2024, meskipun mereka tampil tak konsisten di fase grup.

Jika masih tak konsisten di lapangan, tim asuhan Carlos Pena itu dipastikan akan sulit hadapi Borneo FC – yang juga berambisi menjadi juara di Piala Presiden untuk pertama kalinya.

Saat ini, penampilan tim Macan Kemayoran bisa dibilang kurang meyakinkan. Di fase grup, secara mengejutkan mereka ditahan imbang Arema FC, 2-2, sebelum akhirnya kalah telak 0-3 dari Bali United.

Dalam lima pertemuannya dengan Borneo FC, Persija juga bukukan rekor yang tak terlalu menggembirakan. Pasalnya, Persija hanya kantongi satu kemenangan, imbang satu kali dan tiga kali kalah dari tim asal Samarinda tersebut.

Tentunya, dalam pertemuan mereka di semifinal Piala Presiden kali ini, Persija tak ingin menambah panjang rekor tak menggembirakan mereka atas Borneo FC. Marko Simic dan kawan-kawan diyakini akan berjuang untuk menang, merebut tiket ke final dan memperbaiki catatan panjang mereka atas tim Pesut Etam.

Meski demikian, diyakini tak akan mudah kalahkan Borneo FC, yang sudah torehkan hasil gemilang di fase grup. Tim Pesut Etam hanya imbang 1-1 saat hadapi PSM, selebihnya mereka menang di dua pertandingan, yakni saat hadapi Persib Bandung (1-0) dan Persis Solo (2-0).

Malam nanti, mampukah Borneo FC pertahankan tren positif mereka? Prediksi Skor: Borneo FC 2 – 1 Persija Jakarta.

Prediksi Susunan Pemain Borneo FC vs Persija Jakarta

Exit mobile version