Prediksi Madura United vs Persita Tangerang di pekan ketiga Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (24/8) sore.
Laga kandang ini akan menjadi momen Madura United amankan poin sempurna, setelah mereka belum berhasil amankan kemenangan di dua laga perdana musim ini.
Harus diakui Madura United sekarang ‘agak laen’ setelah kehilangan banyak pemain andalan yang hengkang ke klub Liga 1 lainnya. Tim Sapeh Kerrab bahkan kini tak lagi diperkuat Francisco Rivera dan Malik Risaldi yang hengkang ke klub rival, Persebaya Surabaya, serta Hugo ‘Jaja’ Gomes yang di musim ini membela Dewa United, meskipun mereka juga berhasil datangkan sejumlah pemain baru.
Tanpa kehadiran ketiga bintang tersebut, MUFC tampak tertatih-tatih di dua laga perdana mereka musim ini. Tim asuhan Widodo C Putro itu hanya imbang saat bertemu tim promosi, Malut United, lalu kalah dari Barito Putera.
Sementara, Persita Tangerang yang musim lalu berkutat di papan bawah, musim ini justru tampil gemilang setelah amankan satu kemenangan dan satu kali imbang.
Bagaimana dengan kans pekan ini, apakah Madura United berhasil bangkit di kandang sendiri? Atau Persita tak kenal ampun, dan ngotot mencuri poin di kandang lawan?
Head-to-Head Madura United vs Persita Tangerang
- 06.03.2024 – Madura United 3 – 2 Persita Tangerang
- 01.09.2023 – Persita Tangerang 1 – 3 Madura United
- 15.02.2023 – Madura United 1 – 1 Persita Tangerang
- 02.09.2022 – Persita Tangerang 0 – 1 Madura United
- 24.02.2022 – Persita Tangerang 1 – 1 Madura United
Lima Pertandingan Terakhir Madura United
- 16.08.2024 – Barito Putera 1 – 0 Madura United
- 10.08.2024 – Madura United 1 – 1 Malut United
- 26.07.2024 – Madura United 0 – 5 Arema FC
- 24.07.2024 – Bali United 2 – 3 Madura United
- 21.07.2024 – Madura United 1 – 2 Persija Jakarta
Lima Pertandingan Terakhir Persita Tangerang
- 18.08.2024 – Persita Tangerang 0 – 0 Persija Jakarta
- 11.08.2024 – PSIS Semarang 0 – 1 Persita Tangerang
- 30.04.2024 – Persita Tangerang 4 – 2 Bali United
- 26.04.2024 – Persis Solo 1 – 2 Persita Tangerang
- 20.04.2024 – Persik Kediri 1 – 1 Persita Tangerang
Prediksi Pertandingan Madura United vs Persita Tangerang
Madura United punya catatan apik dalam lima rentetan pertemuan mereka dengan Persita, di mana MUFC berhasil menang tiga kali dan dua kali imbang.
Namun, mereka akan hadapi Persita yang berbeda di musim ini. Tim Pendekar Cisadane bahkan di antaranya datangkan kiper baru asal Portugal, Igor Rodrigues.
Sementara Madura United, justru kehilangan banyak pemain bintang, meskipun mereka berhasil datang kiper baru asal Brasil, Dida, dan gelandang muda asal Belanda, Jordy Wehrmann.
Di kandang sendiri, Madura United tentunya tak ingin kalah dari sang tamu. Mereka diyakini akan berjuang sekuat tenaga untuk amankan poin sempurna di hadapan suporter fanatik mereka, meskipun mereka akan hadapi lawan yang tak bisa dianggap enteng.
Sedangkan Persita, tak peduli bermain di hadapan suporter lawan yang akan ikut memberi tekanan, mereka dipastikan juga bertekad membawa pulang poin penuh dari Bangkalan. Apalagi Persita punya tren positif di dua laga sebelumnya, dan tak ingin tren tersebut buyar di kandang Madura United. Prediksi Skor: Madura United 1 – 1 Persita Tangerang.
Prediksi Susunan Pemain Madura United vs Persita Tangerang
- Madura United: Dida; Koko Ari, Pedro Monteiro, Kartika Vedhayanto, Taufik Hidayat; Ramzy, Jordy Wehrmann, Febrian Triyanto; Iran Junior, Maxuel, Lulinha.
- Persita Tangerang: Igor Rodrigues; Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Sandro Embaló, Mario Jardel; Irsyad Maulana, Muhammad Badrian Ilham, Rifky Dwi Septiawan, Yardan Yafi; Marios Ogboe, Bruno Da Cruz.