Site icon Gilabola.com

Prediksi PSIS Semarang vs Persis Solo di Liga 1

Prediksi PSIS Semarang vs Persis Solo di Liga 1

Gila Bola – Prediksi PSIS Semarang vs Persis Solo di Liga 1 pekan ke-25 2022/23. Laga ini  bakal berlangsung di Stadion Jatidiri, Jumat (17/2) sore WIB.

Duel ini bertajuk Derby Jateng dan diprediksi akan menarik sejak menit awal. Kubu PSIS sangat percaya diri untuk menghadapi Persis di Liga 1 karena di laga terakhir menang 3-2 atas Dewa United.

Sementara Persis Solo di laga terakhirnya harus puas bermain imbang saat melawan Borneo FC. Tak ayal mereka diprediksi mencoba memenangkan laga Derby di pertandingan tandang.

PSIS Punya Pelatih Baru

Di tengah kompetisi Liga 1 bergulir, kubu PSIS Semarang resmi mengumumkan Gilbert Agius sebagai pelatih baru. Mahesa Jenar menunjuk pelatih asal Malta untuk memimpin tim di sisa kompetisi 2022/23. CEO PSIS, Yoyok Sukawi menunjuknya karena Agius pernah menangani timnas sepak bola Malta junior. Sehingga dianggap cocok dengan tim yang dihuni pemain muda.

Sementara menjelang lawan Persis Solo, M Ridwan sebagai asisten pelatih PSIS Semarang meminta agar Mahesa Jenar melanjutkan tren kemenangan. Ia juga pastikan timnya sudah melakukan persiapan untuk menjamu Laskar Sambernyawa. Selain itu, ia juga menyebutkan Persis punya pemain utama dan pelapis yang kuat.

Sekedar informasi, dalam Derby Jateng tak akan dihadiri oleh penonton. M Ridwan yang juga merupakan legenda PSIS Semarang menyayangkan pertandingan tak bisa disaksikan pemain ke-12.

 Persis Waspada

Melakoni pertandingan tanda melawan PSIS, Persis Solo bakal menyajikan laga yang menarik. Menjelang laga big match Liga 1, Leonardo Medina sebagai pelatih mengatakan ia sudah siapkan tim untuk laga esok. Ia tegaskan mereka bermain untuk menang.

Leonardo Medina juga menilai klub sepak bola asal Semarang adalah tim yang bagus. Pelatih Persis Solo juga mengungkapkan jika PSIS adalah tim yang kompak dan terorganisir.

Lebih lanjut, pelatih asal Uruguay juga menyatakan PSIS Semarang punya pemain asing dan pemain muda yang bagus.

Lima Laga Terakhir di Liga 1 

Tuan rumah PSIS Semarang dalam lima pertandingan terakhir meraih empat kemenangan dan sekali menelan kekalahan kontra Persib Bandung.

Persis wajar ingin menangkan Derby Jateng. Sebab, dalam lima pertandingan terakhir cuma menangkan laga satu laga. Selain itu, meraih tiga kali hasil imbang dan kalah melawan Bhayangkara FC.

Pada pertemuan pertama Liga 1, hasil akhir antara Persis melawan PSIS berakhir imbang tanpa gol di Stadion Manahan pada September 2022.

Prediksi Skor 

Pertandingan ini diprediksi akan ada gol yang tercipta karena kedua tim sama-sama butuhkan kemenangan. Predksi PSIS Semarang vs Persis Solo di Liga 1 skor akhir ditutup 2-1 untuk kemenangan Mahesa Jenar.

Prediksi Susunan Pemain PSIS vs Persis: 

PSIS: Adi Satryo, Taufik Hidayat, Alfeandra Dewangga, Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu, Ridho Syuhada, Lutfi Kamal, David Maulana, Taisei Marukawa, Vitinho, Hari Nur.

Persis: Gianluca Pendeynuwu, Gavin Kwan, Rian Miziar, Arif Budiyono, Sutanto Tan, M. Sulthon, Alexis Messidoro, Ryo Matsumura, Alfath Fathier, Samsul Arif, Ferdinan Sinaga.

Exit mobile version