Site icon Gilabola.com

Thomas Doll Bongkar Penyebab Persija Jakarta Sulit Menang

Thomas Doll Bongkar Penyebab Persija Jakarta Sulit Menang

Gila BolaThomas Doll akhirnya mengungkapkan mengapa Persija Jakarta sulit menang di Liga 1 2023/24. Ia menilai karena pemain Macan Kemayoran tak disiplin.

Sebagaimana diketahui, Persija Jakarta penampilannya belakangan ini menurun. Bahkan membuat mereka juga harus puasa kemenangan dalam lima pertandingan beruntun.

Dalam dua laga terakhir, masing-masing melawan Arema FC melawan Persib Bandung klub sepak bola asal Ibu Kota sejatinya bisa menangkan pertandingan. Sayang, kemenangan yang hampir diraih dirusak dengan pemain Persija Jakarta sendiri.

Diketahui, Firza Andhika kartu merah lawan Arema FC dan Hanif Sjahbandi juga mendapatkan kartu merah saat menjamu Persib. Thomas Doll rupanya mulai gemas dengan anak asuhnya. Pelatih sepakbola asal Jerman menilai salah satu penyebab sulit menang karena pemain tak disiplin.

Pemain Tak Disiplin

Dikutip dari situs resmi klub, Thomas Doll mengatakan dalam dua laga kandang Persija Jakarta kehilangan empat poin. Menurutnya, karena kurangnya kedisplinan daripara pemain.

Thomas Doll mengungkapkan dalam dua laga kandang Persija mendapatkan kartu merah dan tak bisa mengakhiri pertandingan Liga 1 dengan 11 pemain. Ia menyebutkan musim lalu Persija tidak penah bermain dengan 10 orang.

Maka dari itu, Thomas Doll menilai Pesija Jakarta terlalu mudah untuk kehilangan poin. Ia optimis jika tak kena kartu merah melawan Arema FC dan Persib Bandung bisa mendapatkan poin penuh.

Harap Tak Diulang Lawan Persik

Sementara Persija Jakarta akan menghadapi Persik Kediri di pekan ke-12 Liga 1. Pasukan Thomas Doll akan bertandang ke Stadion Brawijaya, Minggu (17/9) malam WIB.

Menjelang pertandingan kontra Persik Kediri, Thomas Doll berharap agar Riko Simanjuntak dan kolega belajar dari pertandingan sebelumnya. Eks pelatih Borussia Dortmund tegaskan tak mau ada satu pemain yang merusak tim karena kesalahan fatalnya.

Bahkan Thomas Doll juga memberikan teguran keras ke pemain Persija Jakarta dengan menggambarkannya seperti permainan tenis. Ia menyebutkan jika di tenis kesalahan bisa dirasakan akibatnya sendiri, sedangkan sepakbola tidak. Oleh karena itu, ia harap tak ada kartu merah lagi lawan Persik Kediri.

Alarm Buat Persija Jakarta 

Posisi Persija Jakarta bisa dibilang terus melorot. Macan Kemayoran sekarang ada di peringkat ke-13 klasemen Liga 1. Jadi jika kalah dari Persik Kediri atau bermain imbang, maka siap-siap bisa turun lagi.

Pasalnya, Persita Tangerang dan Arema FC mulai mendekati poin Persija Jakarta yang mengemas 14 poin. Akankah tandang ke markas Persik bisa menang? Menarik ditunggu.

Exit mobile version