Gilabola.com – Legenda Premier League Alan Shearer mengaku ada satu pemain yang benar-benar dia harap bisa pernah menjadi rekan setimnya, sosok yang bisa membuatnya mendapatkan jauh lebih banyak gol.
Dalam siaran BBC Match of the Day, mantan penyerang tim nasional Inggris dan Newcastle United itu menyebut Kevin De Bruyne sebagai gelandang yang sangat dia idamkan untuk satu lapangan.
Shearer menggambarkan De Bruyne sebagai ‘mimpi bagi seorang penyerang tengah’. Dia menyebut bahwa jika harus memilih satu pemain Premier League yang paling dia inginkan berada satu tim dengannya, maka nama De Bruyne langsung ada di urutan pertama.
Menurutnya, kontribusi dan kecerdasan bermain gelandang internasional Belgia itu membuat siapa pun yang berperan di lini depan akan merasa dimanjakan dengan umpan-umpannya.
Pujian itu muncul setelah De Bruyne tampil menonjol dalam kemenangan 5-2 Manchester City atas Crystal Palace. Dalam laga tersebut, dia mencetak gol lewat tendangan bebas dan memberikan satu assist yang membantu timnya bangkit dari ketertinggalan.
Meskipun usianya sudah menginjak 33 tahun dan kerap terganggu cedera dalam dua musim terakhir, De Bruyne kembali menunjukkan kualitas yang membuatnya menjadi salah satu ikon sepak bola Inggris dalam dekade terakhir.
Pujian Guardiola
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, turut memberikan pujian besar pada De Bruyne usai pertandingan. Dia mengatakan bahwa penampilan pemain bernomor punggung 17 itu merupakan bentuk nyata dari apa yang telah ditunjukkan De Bruyne selama bertahun-tahun di klub.
Juru taktik Catalan itu menjelaskan bahwa meski belakangan sang pemain mengalami masa sulit akibat cedera dan harus menjalani operasi, kemampuannya tetap tidak berkurang.
Guardiola juga menilai De Bruyne bukan tipe pemimpin yang banyak bicara, tetapi dia adalah pemimpin dalam bentuk konsistensi. Menurutnya, De Bruyne telah berada di level atas dalam sembilan tahun terakhir, dan itu sudah cukup menunjukkan pengaruhnya dalam tim.
Dia menambahkan bahwa visi bermain dan akurasi umpan yang dimiliki De Bruyne membuat para pemain depan Machester City selalu bisa mengandalkannya.
Guardiola mengatakan bahwa saat pemain seperti De Bruyne memegang bola, para penyerang tahu mereka bisa berlari karena bola akan datang tepat di kaki mereka. Dia menyebut hanya sedikit pemain yang punya kemampuan seperti itu.
Guardiola pun menyebut De Bruyne sebagai pemain paling banyak meraih gelar sepanjang sejarah Manchester City, dan hal itu dinilainya sudah cukup menjelaskan besarnya kontribusi sang gelandang.