Gila Bola – Bek West Ham United, Vladimir Coufal mengungkapkan mengapa klub Liga Inggris asal London Timur bisa cepat move on dari Declan Rice.
Sebagaimana diketahui, Declan Rice adalah pemain penting di West Ham dalam beberapa musim terakhir ini. Namun sang gelandang akhirnya pergi meninggalkan The Hammers di bursa transfer musim panas 2023.
Rice melanjutkan karier sepak bola ke Arsenal dengan biayar transfer Rp 2 triliun. Banyak menilai kepergian sang pemain bisa membuat West Ham United terseok-seok di musim 2023/24.
Namun tanpa Declan Rice sejauh ini, West Ham United tetap bisa bersaing di Liga Inggris dan pentas Eropa. Vladimir Coufal pun tegaskan sekarang The Hammers telah bisa move on dari Rice dengan rekrutan anyar.
Efek dari Wajah Baru
Bicara kepada Evening Standard, Vladimir Coufal mengatakan ia sangat menyukai rekrutan baru West Ham United yang didatangkan di musim panas 2023.
Coufal bahkan terkejut dengan kontribusi James Ward-Prowse sejauh ini. Ia terkesan karena rekan barunya itu sudah bisa hasilkan dua gol plus tiga assist. Oleh karena itu, ia sangat terkesan karena sebelumnya di Southampton sang pemain tak seperti itu.
Lebih lanjut, Vladimir Coufal juga menilai Mohammed Kudus adalah pemain bertalenta yang punya segalanya. Menurutnya, dia punya kekuatan, teknik dan skil yang bagus. Bahkan Coufal sangat suka dengan cara West Ham United bermain sekarang.
Dampak ke West Ham United
West Ham United bisa dibilang membeli pemain yang tepat untuk menggantikan Declan Rice. Hasilnya, klub sepakbola asal London Timur baru sekali menelan kekalahan di Liga Inggris 2023/24. Kemudian menempati peringkat keenam dan mengemas 10 poin.
Selain di Liga Inggris, kontribusi dari Mohammed Kudus dan James Ward-Prowse juga berlanjut di Liga Europa. Keduanya membantu West Ham United menang 3-1 di laga pertama Grup A, Jumat (22/9) dini hari WIB.
Menariknya Mohammed Kudus juga berhasil mencetak gol ke gawang Backa Topola dalam pertandingan pertama Liga Europa.
Laga West Ham Berikutnya
Setelah menang atas Backa Topola, West Ham United sekarang bersiap untuk menghadapi laga melawan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24.
Laga kedua tim bakal berlangsung di Anfield, Minggu (24/9) malam WIB. Jika menang di kandang The Reds, The Hammers bisa kembali ke empat besar.