Kinerja yang menurun berarti Andrew Robertson harus siap diturunkan ke bangku cadangan oleh manajernya Jurgen Klopp jelang pertandingan derby Merseyside di akhir pekan Liverpool melawan Everton, menurut pundit dan mantan striker Aston Villa Gabriel Agbonlahor, seperti diberitakan via Football Insider.
Setelah menjalani tiga pertandingan tanpa kemenangan, The Reds akhirnya bisa kembali ke jalur kemenangan dan datang dengan dua kemenangan beruntun jelang pertandingan derby mereka usai mengalahkan Bournemouth (9-0) dan Newcastle United (2-1) selama sepekan terakhir.
Andrew Robertson tampil starter di kedua kemenangan itu, sayangnya dia tidak benar-benar menujukkan kinerja yang impresif dan kemudian membuatnya digantikan Kostas Tsimikas pada kedua kesempatan.
Bek Yunani kemudian terbukti memberikan dampak yang lebih baik. Dia menyumbang dua assist selama kemenangan atas Bournemouth, sementara dia juga membantu Liverpool meraih kemenangan comeback atas Newcastle United di pertengahan pekan.
Kini jelang pertandingan derby Merseyside pada akhir pekan ini, Andrew Robertson diragukan akan bisa diturunkan sebagai starter oleh manajer Jurgen Klopp, yang mungkin akan memberikan kesempatan kepada Kostas Tsimikas.
Gabriel Agbonlahor mengatakan kepada Football Insider, “Anda tak pernah tahu. Klopp akan berpikir, ‘Jika Anda tidak tampil baik atau Anda terlihat lelah atau apa pun alasannya, Anda akan dikeluarkan.’ Tsimikas adalah pemain yang bagus, dia mungkin akan melihatnya sebagai starter dan mengistirahatkan Robertson.”
“Dia mungkin memberi Tsimikas kesempatan. Itu sebabnya Anda memiliki pemain skuad, sehingga Anda dapat menggunakan semua pemain. Saya tidak berpikir itu akan menjadi masalah bagi Robertson, tetapi dia mungkin perlu keluar dari tim untuk satu pertandingan.”