Gila Bola – Manchester United mengontrak Sofyan Amrabat dari Fiorentina pada jendela transfer musim panas dengan status pinjaman, dengan harapan bahwa pemain Maroko tersebut akan menjadi salah satu pilar utama tim.
Namun, meskipun telah diharapkan akan tampil cemerlang di Liga Inggris, Sofyan Amrabat belum mampu memenuhi ekspektasi yang dibebankan padanya di Manchester United, demikian laporan berita dari Gazzetta Dello Sport.
Gelandang berusia 27 tahun tersebut, yang memiliki kontrak dengan Fiorentina hingga musim panas 2025, kini dikabarkan merindukan kembali ke Italia setelah masa pinjamannya berakhir.
Di sisi lain, Manchester United tidak berencana untuk merekrutnya secara permanen setelah performanya yang dianggap kurang mengesankan dan kemudian ditambah kemunculan Kobbie Mainoo.
Kabar tersebut menimbulkan spekulasi bahwa Sofyan Amrabat mungkin akan bermain untuk klub Serie A lainnya pada musim depan, dengan direktur Juventus, Cristiano Giuntoli, dikabarkan sebagai penggemar pemain tersebut.
Namun, belum ada kepastian apakah Juventus akan merekrut pemain yang bergaji sebesar Rp 1,3 Milyar per minggu tersebut. Terlepas dari spekulasi transfer tersebut, Fiorentina mungkin akan terbuka untuk melepas Amrabat secara permanen setelah masa pinjamannya berakhir dengan Manchester United musim ini.
Dengan masa pinjamannya yang tampaknya tidak memuaskan, Sofyan Amrabat kemungkinan akan mengakhiri periode buruknya bersama Manchester United di musim panas.
Sementara itu, Manchester United sendiri dikabarkan berencana untuk berinvestasi dalam gelandang tengah berkualitas untuk memperkuat lini tengah mereka, dengan Joao Neves dikabarkan jadi target utama.
Dalam menghadapi kerentanan di lini tengah selama musim ini, Setan Merah membutuhkan pemain yang dapat memberikan kontribusi fisik, dorongan, dan perlindungan di pertahanan.
Masa Depan Rashford
Sementara itu, ada juga perkembangan terkait masa depan Marcus Rashford. Meskipun dikaitkan dengan transfer musim panas ke Paris Saint-Germain sebagai potensial pengganti Kylian Mbappe, Manchester United dilaporkan memiliki rencana lain untuk Rashford.
Meskipun ada spekulasi bahwa klub bisa menerima tawaran tinggi untuk Rashford setelah investasi minoritas klub oleh Jim Ratcliffe selesai, laporan menegaskan bahwa United tidak berniat menjual pemain tersebut.
Klub berencana untuk terus mendukung penyerang internaisonal Inggris itu meskipun performanya menurun musim ini, menunjukkan bahwa sang pemain tetap menjadi bagian integral dari rencana mereka.
Rashford, yang mencetak 30 gol di semua kompetisi musim lalu, hanya berhasil mencetak tujuh gol di musim ini, namun demikian, Manchester United berkomitmen untuk mendukungnya dan yakin bahwa dia dapat kembali ke performa terbaiknya.