Site icon Gilabola.com

Daftar 6 Laga Sisa Musim Arsenal, Usai Imbang Lawan Southampton Tadi Malam

Daftar 6 Laga Sisa Musim Arsenal, Usai Imbang Lawan Southampton Tadi Malam

Gila Bola – Sudah, berikan saja trofi juara Liga Inggris pada Manchester City sekarang. Mereka berbalik menjadi favorit juara setelah Arsenal imbang 3-3 lawan Southampton pada Sabtu dinihari (22/4).

Musim 2022/23 akan dikenang sebagai musim yang sangat aneh. Arsenal menguasai posisi pertama klasemen Liga Inggris nyaris sepanjang musim, tetapi sepertinya akan gagal menjadi juara.

Para pemain the Gunners bertahan secara buruk dan rontok menghadapi tekanan sangat besar pada pekan-pekan terakhir musim, justru ketika kehandalan mereka sangat dibutuhkan.

Southampton Adalah Tim Paling Buncit di Klasemen

Tim asal pantai selatan Inggris ini memecat pelatihnya asal Austria, Ralph Hasenhuttl, setelah berpekan-pekan menghuni posisi terbawah klasemen Liga Inggris. Pergantian posisi manajer ke tangan Ruben Selles sejak akhir Februari juga tidak mampu mengubah nasib mereka itu.

Jadi, di atas kertas Arsenal seharusnya tidak menemui kesulitan menghadapi Southampton. Perjumpaan pertama pada 23 Oktober 2022 di Saint Mary’s Stadium berakhir 1-1 dan sepertinya hendak mengirim sinyal soal hasil laga kedua ini.

The Saints mengejutkan tuan rumah saat pertandingan baru berjalan 27 detik melalui gol Carlos Alcaraz, yang didahului blunder dari kiper Aaron Ramsdale, mengirim bola di antara dua pemain lawan.

Theo Walcott Hukum Bekas Timnya

Bekas pemain Arsenal selama 12 tahun, Theo Walcott, berlari mendahului Gabriel Magalhaes, mengejar assist dari Carlos Alcaraz, guna mencetak gol kedua. Walcott menolak merayakan golnya guna menghargai bekas timnya yang ia bela pada periode 2006 sampai 2018 tersebut.

Usai Gabriel Martinelli menipiskan skor menjadi 1-2, situasi yang sudah buruk itu bertambah jelek setelah terjadinya gol ketiga dari Duje Caleta-Car, memanfaatkan sundulan melenting ke arah belakang yang dilakukan rekannya Armel Bella-Kotchap.

Dua menit sebelum berakhirnya pertandingan, Martin Odegaard menipiskan skor menjadi 2-3, dan pada menit 89 Bukayo Saka menyambar bola liar di dalam kotak guna menyamakan skor sama skuat 3-3, guna menyelamatkan satu poin bagi the Gunners.

Leandro Trossard seharusnya bisa menjadi pahlawan Arsenal dengan serangannya tiga menit memasuki masa injury time, tetapi sepakannya menghantam mistar gawang Gavin Bazunu. Skor bertahan 3-3 sampai peluit panjang berbunyi.

Daftar 6 Laga Sisa Musim Arsenal 

Yang pertama akan sangat mengerikan, melawan rival terkuat mereka yang selisih 5 poin di bawahnya, Manchester City, pada 26 April di Etihad Stadium. Dilanjutkan dengan laga sulit lain menjamu Chelsea pada 2 Mei.

Dua laga berikutnya sama sekali tidak akan mudah dengan tandang ke Newcastle United pada 7 Mei dan menerima kedatangan Brighton pada 14 Mei. Keduanya diarahkan oleh dua manajer cerdik yang akan mencoba memanfaatkan kelemahan Arsenal.

Dua pekan terakhir musim adalah tandang ke Nottingham Forest dengan the Gunners diharapkan meraih tiga poin, sebelum menutup musim melawan Wolves di bawah arahan Julen Lopetegui, bekas pelatih Real Madrid.

Exit mobile version