De Ligt, Amad, Martinez: Update Cedera Manchester United dan Perkiraan Kembalinya

Gilabola.comManchester United memang gagal meraih poin penuh di kandang sendiri saat menjamu Wolverhampton Wanderers, namun setidaknya Ruben Amorim bisa sedikit merasa lega karena tidak ada tambahan pemain yang masuk ruang perawatan.

Dalam laga yang berakhir 0-1 di Old Trafford tersebut, United tidak hanya kehilangan poin, tapi juga posisi mereka mulai terancam di klasemen karena Wolves kini menyamai jumlah poin mereka.

Ruben Amorim masih dihadapkan pada deretan nama yang belum bisa tampil karena cedera, namun beberapa di antaranya mulai menunjukkan tanda-tanda positif.

Nama-nama seperti Matthijs de Ligt dan Ayden Heaven disebut sedang dalam tahap akhir pemulihan, sedangkan Jonny Evans bahkan sudah masuk dalam daftar skuad meski belum dimainkan.

De Ligt, yang mengalami masalah pada pergelangan kaki, dikabarkan oleh Amorim sudah menunjukkan kemajuan yang baik dalam proses pemulihannya. Dia memperkirakan sang bek tengah asal Belanda itu bisa kembali memperkuat tim sekitar awal Mei. Target terdekatnya adalah laga tandang melawan Brentford pada 4 Mei mendatang.

Sementara itu, Ayden Heaven yang direkrut dari Arsenal pada bulan Februari dan sempat mencuri perhatian karena penampilan gemilangnya, justru harus mengalami dua kali cedera beruntun.

Setelah pulih dari cedera lutut, dia sempat mengalami benturan ringan dalam sesi latihan. Amorim menyebut cedera kedua itu sebagai gangguan kecil saja dan berharap sang gelandang muda bisa kembali tampil di waktu yang hampir bersamaan dengan De Ligt.

Masih Ada yang Harus Sabar

Jika De Ligt dan Heaven masih punya peluang kembali sebelum musim berakhir, nasib berbeda dialami oleh Joshua Zirkzee. Penyerang asal Belanda itu dipastikan tidak akan tampil lagi musim ini setelah mengalami cedera hamstring saat melawan Newcastle.

Amorim mengatakan bahwa Zirkzee akan disiapkan untuk musim depan, dan menambahkan bahwa proses pemulihannya sudah dimulai meskipun berat bagi pemain mana pun untuk berhenti ketika sedang dalam performa meningkat.

Toby Collyer juga mengalami cedera ringan dalam latihan, namun dia sudah mulai berlatih ringan menjelang laga melawan Lyon di Liga Europa. Gelandang berusia 21 tahun itu disebut bisa kembali lebih cepat dibanding rekan-rekannya yang lain, dan ditargetkan bisa bermain lagi saat United menghadapi Bournemouth pada 27 April.

Kabar mengejutkan datang dari Amad Diallo yang semula diperkirakan akan absen hingga akhir musim karena cedera ligamen pergelangan kaki. Namun belakangan, Amorim menyebut kemungkinan Amad bisa tampil lebih cepat dari perkiraan awal.

Dia masih berharap pemain asal Pantai Gading itu bisa kembali bermain di pertandingan penutup musim melawan Aston Villa, 25 Mei nanti, atau pertandingan final Liga Europa, jika mereka lolos.

Jonny Evans yang sudah absen sejak Desember karena cedera punggung juga menunjukkan progres signifikan. Dia sudah kembali masuk skuad saat menghadapi Wolves, walaupun Amorim menyatakan bahwa Evans belum cukup bugar untuk bermain.

Jika semuanya berjalan sesuai rencana, bek veteran ini bisa kembali tampil saat melawan Bournemouth akhir bulan ini. Namun tidak semua pemain punya harapan untuk kembali dalam waktu dekat.

Lisandro Martinez masih harus menepi dalam waktu lama karena cedera ACL yang dideritanya di awal musim. Pemain Argentina itu bahkan diperkirakan akan melewatkan sebagian besar musim depan dan baru akan siap tampil lagi menjelang musim dingin 2025.