Site icon Gilabola.com

Deadline Transfer : Chelsea Akhirnya Dapatkan Enzo Fernandez, Kontrak Hingga 2031

Deadline Transfer : Chelsea Akhirnya Dapatkan Enzo Fernandez, Kontrak Hingga 2031

Gila Bola – Transfer gila-gilaan Chelsea ditutup dengan luar biasa dalam transfer yang sudah sangat dinanti-nantikan fans setia raksasa London Barat ketika Enzo Fernandez akhirnya berhasil didapatkan.

Fabrizio Romano memberitakan bahwa gelandang timnas Argentina bisa dibilang telah menjadi pemain baru The Blues dengan semua dokumen sudah ditandatangani antara klub dengan Benfica dan pihak pemain dalam kontrak berlaku hingga Juni 2031.

Dalam laporannya lebih lanjut, pakar transfer Italia itu mengungkapkan bahwa tes medis selesai di Portugal dan pemain akan berangkat ke London untuk diperkenalkan sebagai pemain Chelsea.

Pembicaraan 24 Jam

Fabrizio Romano memberitakan bahwa Chelsea akan membayar mahar transfer dengan pembayaran dalam enam cicilan dari klausul rilis Enzo Fernandez di Benfica yang mencapai hampir Rp 2 Trilyun.

Raksasa London Barat akan membayar biaya awal senilai Rp 738 Milyar, dengan Todd Boehly serta dewan klub Premier League telah bekerja keras untuk menyelesaikan kesepakatan setelah pembicaraan gila selama 24 jam.

Pada akhirnya itu terbayar sekarang karena Chelsea akhirnya mendapatkan target utama mereka dengan mendapatkan Enzo Fernandez dari Benfica, meski dengan harga yang pada akhirnya akan memecahkan rekor transfer klub.

Akhir Bisnis Luar Biasa

Chelsea telah memiliki jendela transfer Januari paling gila yang pernah mereka lakukan, bahkan mungkin bisnis transfer musim dingin tergila di Eropa, saat Todd Boehly menunjukkan ambisi besarnya di Stamford Bridge.

Sebelum mengontrak Enzo Fernandez yang bernilai Rp 2 Trilyun, raksasa London Barat sebelumnya telah menyelesaikan kesepakatan untuk mengontrak Mykhaylo Mudryk, Benoît Badiashile, Noni Madueke, Malo Gusto, Andrey Santos, David Datro Fofana, dan meminjam Joao Felix.

Jika menambahkan pada pengeluaran musim panas lalu, plus kedatangan Christopher Nkunku di akhir musim, Chelsea berarti sudah menghabiskan hingga Rp 11,6 Trilyun dalam dua jendela transfer terakhir.

Proyek Pemain Muda

Ambisi Todd Boehly di bawah pengawasan manajer Graham Potter jelas, ingin merombak tim dan membangun skuad berbasis pemain muda yang akan menjadi tim andalan mereka untuk masa depan jangka panjang.

Makanya semua pemain yang direkrut pada Januari ini adalah para pemain muda dan mereka umumnya dikontrak dengan jangka panjang, seperti Enzo Fernandez yang bahkan diganjar kontrak gila hingga 30 Juni 2031.

Ini adalah akhir bisnis Januari yang luar biasa bagi Chelsea dan mungkin, itu masih belum berakhir dengan mereka bisa melanjutkan belanja gila-gilaan mereka pada jendela transfer berikutnya.

Exit mobile version