
Gila Bola – Manchester United melabeli bandrol yang sangat murah bagi Eric Bailly di tengah minat dari bos AS Roma Jose Mourinho yang tertarik untuk kembali bereuni dengan bek tengah Pantai Gading itu di jendela transfer musim panas ini.
Pelatih Portugal itu adalah sosok yang membawa sang pemain ke Old Trafford dari Villarreal pada musim panas 2016 lalu senilai Rp 660 Milyar, dan bahkan bek tengah tersebut merupakan rekrutan pertama The Special One sebagai bos anyar The Red Devils.
Sayangnya bahwa masalah kebugaran benar-benar menganggu karir Eric Bailly di Manchester United, membuatnya sekarang tersisih dan menjadi pilihan keempat di jantung pertahanan tim Premier League setelah Harry Maguire, Victor Lindelof, dan Raphael Varane.
Sekarang bek tengah berusia 28 tahun itu masuk dalam daftar jual manajer Erik ten Hag yang ingin melonggarkan skuadnya termasuk di lini pertahanan usai keberhasilan transfer palang pintu Argentina Lisandro Martinez, yang dikontrak dari Ajax Amsterdam senilai Rp 872 Milyar.
Berita yang dirilis oleh Mirror menyebutkan bahwa manajer Jose Mourinho tertarik untuk bereuni dengan Eric Bailly di AS Roma dan sekarang dia ingin membawanya ke Olimpico, terutama dengan Roger Ibanez masuk dalam daftar jual di musim panas ini.
Klub Serie A itu mungkin bisa mengupayakan transfernya lantaran Manchester United tidak akan meminta harga yang terlalu tinggi bagi pemain Pantai Gading itu, dengan raksasa Premier League hanya menuntut biaya transfer kurang dari Rp 180 Milyar.
Mungkin itu akan menjadi kerugian besar bagi The Red Devils, tapi mereka saat ini hanya ingin segera melepas beberapa pemain yang tak masuk rencana manajer Erik ten Hag, termasuk juga Phil Jones, Aaron Wan-Bissaka dan Axel Tuanzebe.