Gagal Total! Ange Postecoglou Tinggalkan Tottenham Meski Juara Liga Europa

Gilabola.com – Ange Postecoglou dilaporkan akan meninggalkan kursi pelatih Tottenham Hotspur di akhir musim ini, apa pun hasil yang diraih di kompetisi Europa League.

Pelatih asal Australia tersebut memang tengah menjalani salah satu musim terburuk Tottenham di ajang Premier League.

Kekalahan dari Nottingham Forest pada Senin malam lalu membuat Spurs terpuruk di posisi ke-16 klasemen sementara dengan hanya meraih 37 poin dari 33 pertandingan.

Hasil 2-1 tersebut menjadi kekalahan ke-18 Tottenham di Premier League musim ini, hanya terpaut satu kekalahan lagi dari rekor buruk klub sepanjang sejarah mereka.

Akhir Masa Jabatan, Apapun Hasilnya

Menurut laporan dari The Telegraph, situasi di internal klub semakin mengarah pada berakhirnya masa jabatan Postecoglou di akhir musim ini, baik melalui pemecatan langsung maupun keputusan bersama untuk berpisah.

Yang menarik, keputusan ini disebutkan tidak akan dipengaruhi oleh performa Tottenham di ajang Europa League, di mana mereka masih berpeluang meraih trofi pertama dalam 17 tahun terakhir dan sekaligus lolos ke Liga Champions.

Performa Terbaik di Tengah Krisis

Meskipun performa di liga domestik sangat mengecewakan, Tottenham justru mencatatkan salah satu penampilan terbaik mereka musim ini saat menghadapi Eintracht Frankfurt di leg kedua perempat final Europa League.

Kemenangan di laga tersebut mengantarkan Spurs ke babak semifinal, di mana mereka akan berhadapan dengan klub Norwegia, Bodo/Glimt.

Namun, laporan terbaru menyebutkan bahwa masa depan Postecoglou tetap dalam ancaman, terlebih jika Tottenham gagal melewati hadangan Bodo/Glimt di semifinal, atau kalah di final menghadapi pemenang antara Athletic Bilbao dan Manchester United.