Hasil Aston Villa vs Chelsea di partai lanjutan Liga Premier yang digelar di Villa Park, Minggu (16/10) malam, berakhir dengan skor 0-2.
Skuad Graham Potter berhasil lanjutkan tren positif mereka dan raih kemenangan ke empat secara beruntun.
Dua gol Chelsea dibukukan Mason Mount, bahkan sejak laga baru berjalan enam menit. Gol pertama Mount tercipta setelah bek Villa, Tyrone Mings, lakukan kesalahan di kotak penalti timnya.
Mount menyambar bola yang semula ditujukan kepada sang kiper, dan langsung menembakkannya tanpa ampun. The Blues pun memimpin 1-0 di awal laga.
Gol kedua Mount lebih spektakuler lagi. Ia sukses menyarangkan tendangan bebasnya yang melewati pagar pemain dan langsung bersarang di gawang Emiliano Martinez pada menit ke-65.
Di samping itu, Kepa Arrizabalaga pun sukses lakukan sejumlah penyelamatan gemilang, hingga tak satupun peluang tuan rumah yang bersarang di gawangnya.
Dua gol ini sukses membawa Graham Potter lanjutkan tren positif dengan raih empat kemenangan beruntun. Di papan klasemen, The Blues memang tetap berada di urutan ke empat dengan tambahan tiga poin malam ini.
Namun, Chelsea kini kantongi poin 19 – hanya empat poin di bawah Manchester City dan Tottenham Hotspur yang masing-masing berada di urutan dua serta tiga. Sedangkan Aston Villa, kekalahan malam ini membuat mereka tertahan di posisi 16 dengan koleksi sembilan poin – hanya satu poin di atas tim di zona merah.
Jalannya Pertandingan
Kedua tim berusaha tampil menekan sejak kickoff, apalagi tuan rumah butuh kemenangan untuk memperbaiki posisi mereka yang berada di urutan ke-17 jelang laga ini. Sementara The Blues, tak ingin pulang dengan tangan kosong, sementara Graham Potter pun ingin lanjutkan tren kemenangan timnya di pekan ini.
GOL! Mason Mount sudah membawa Chelsea unggul saat laga baru berjalan enam menit setelah ia berhasil memanfaatkan kesalahan Tyrone Mings yang semula berusaha menghalau bola.
Aston Villa berusaha mengancam gawang Kepa sekitar delapan menit kemudian, tapi upaya yang dilakukan Leon Bailey hanya melambung. The Blues pun tetap memimpin 1-0.
Aston Villa nyaris menyamakan kedudukan di menit 27, tapi Kepa beri respon bagus dan langsung menendang bola menjauh dari gawangnya.
Dua menit kemudian gawang Kepa kembali terancam, tapi lagi-lagi bola upaya tuan rumah berhasil dihalau.
Penyelamatan gemilang kembali dilakukan Kepa di menit 31 saat Danny Ings berusaha menyarangkan bola dari jarak dekat. GAGAL!
Menit ke-34 tuan rumah mendapat peluang tendangan bebas setelah Ben Chilwell lakukan pelanggaran terhadap Jacob Ramsey. Namun peluang yang coba dimanfaatkan Leon Bailey itu melambung di atas gawang The Blues.
Chelsea kembali mengancam gawang Emi Martinez di menit 40, tetap upaya mencetak gol yang dilakukan Raheem Sterling hanya membentur mistar gawang Villa.
Di awla babak kedua, tepatnya di menit 50, tuan rumah mendapat peluang sepak pojok. Namun peluang yang berusaha dimanfaatkan Ollie Watkins berhasil ditepis Kepa.
Aston Villa tampak bermain lebih ngotot di babak kedua ini. Di menit 53, Watkins kembalii nyaris menyarangkan peluangnya ke gawang Kepa. Beruntung bagi tim tamu, upayanya masih melebar.
Mason Mount kembali mencetak gol di menit 65, kali ini lewat tendangan bebasnya yang langsung bersarang di gawang Emi Martinez. GOL!!
Chalobah berhasil menghalau peluang Villa dengan sigap empat menit kemudian. Padahal tuan rumah tinggal sedikit lagi memperkecil ketertinggalan mereka.
Giliran Raheem Sterling yang nyaris menambah koleksi gol Chelsea di menit 71. Sayang peluangnya gagal bersarang di gawang Emi.
Susunan Pemain
Aston Villa (4-3-3): Emiliano Martinez; Matty Cash, Ezri Konsa, Tyrone Mings, Asshley Young; John McGinn, Douglas Luiz, Jacob Ramsey; Leon Bailey, Danny Ings, Ollie Watkins.
Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Marc Cucurella, Thiago Silva, Trevoh Chalobah; Ben Chilwell Mateo Kovacic, Ruben Loftus-Cheek, Mason Mount; Raheem Sterling, Pierre-Emerick Aubameyang, Kai Havertz.