Site icon Gilabola.com

Hasil Aston Villa vs Liverpool, Darwin Nunez Buang-buang 6 Peluang Emas

Hasil Aston Villa vs Liverpool, Darwin Nunez Buang-buang 6 Peluang Emas

Liverpool menang pada Boxing Day, tetapi media akan menyoroti Darwin Nunez sekali lagi untuk aksinya membuang-buang peluang emas.

Gila Bola – Tiga gol dari Mohamed Salah dan Virgil van Dijk serta pemain 18 tahun Stefan Bajcetic memberi Liverpool kemenangan di kandang Aston Villa pada laga Boxing Day (26/12) dan mengangkat posisi tim ke ranking enam klasemen Liga Inggris.

Namun perhatian para pendukung the Reds akan terarah kepada pemain Uruguay Darwin Nunez yang membuang setidaknya lima atau enam peluang emas, termasuk beberapa tembakan saat berhadapan satu-lawan-satu dengan kiper Villa, Robin Olsen.

Pemain yang sama juga membuang sejumlah peluang pada laga melawan Manchester City di ajang Carabao Cup, menyebabkan sang juara bertahan 2022 itu tersingkir dari kompetisi tersebut.

Daftar Menit-menit Saat Nunez Membuang Peluang Emas 

Laporan Pertandingan Aston Villa vs Liverpool

Pertandingan belum lagi berusia lima menit, satu bola silang dari sisi kanan oleh Andy Robertson berhasil diubah menjadi gol oleh Mo Salah. Selang 15 menit kemudian sebenarnya ada gol kedua dari Joel Matip, tetapi dibatalkan wasit dengan alasan offside.

Namun Virgil van Dijk memanfaatkan assist Mo Salah jelang turun minum untuk menjauhkan keunggulan Liverpool.

Setelah satu gol Ollie Watkins pada awal babak kedua dianulir wasit, juga dengan alasan offside lebih dulu, sang pemain yang sama memastikan tidak membuat kesalahan dan menipiskan skor pada menit 59.

Namun Stefan Bajcetic yang masih berumur 18 tahun asal Spanyol memastikan kemenangan bagi pasukan Jurgen Klopp.

Posisi Bagian Atas Klasemen Liga Inggris 

Exit mobile version