Site icon Gilabola.com

Ini Alasan Kenapa Manchester United Biarkan Liverpool Bajak Transfer Cody Gakpo

Cody Gakpo, PSV Eindhoven

Transfer Cody Gakpo yang tiba-tiba ke Liverpool mengejutkan banyak pihak karena sang penyerang sebelumnya banyak disebut-sebut akan pindah ke Manchester United.

Gila Bola – Beberapa jam sebelum transfer resmi diumumkan, Fabrizio Romano sempat memberitakan bahwa Cody Gakpo belum mengubah pemikirannya untuk bisa bergabung dengan Manchester United yang sudah mengejarnya sejak musim panas.

Namun beberapa jam berselang, pakar transfer Italia tiba-tiba memberikan pembaruan yang mengejutkan publik sepak bola bahwa penyerang berusia 23 tahun itu sudah resmi menyelesaikan transfernya ke Liverpool.

Raksasa Merseyside menyetujui biaya transfer senilai Rp 946 Milyar untuk Cody Gakpo, dengan Rp 700 Milyar sebagai uang muka dan sisanya berupa bonus yang telah diterima oleh pihak PSV Eindhoven.

Dikontrak Enam Tahun

Secara lebih lanjut, Cody Gakpo dikabarkan akan segera terbang ke Inggris dalam beberapa hari mendatang untuk menjalani tes medis dan kemudian menandatangani kontraknya di Anfield.

Dia juga sudah menyetujui kesepakatan pribadi dengan pihak The Reds yang akan membuatnya dikontrak dengan kontrak jangka panjang berdurasi hampir enam tahun hingga Juni 2028 mendatang.

Liverpool pun mengulang strategi pembajakan transfer musim dingin yang mereka lakukan pada musim dingin lalu ketika membajak usaha Tottenham Hotspur dalam mengejar Luis Diaz pada Januari 2022.

United Memilih Untuk Menyerah

Kini Simon Mullock dan Nathan Ridley dari Daily Mirror memberitakan bahwa Manchester United sebenarnya tahu bahwa Liverpool juga telah melakukan pendekatan untuk mengontrak Cody Gakpo.

Laporan itu menyebutkan bahwa The Red Devils juga sebenarnya tengah bernegoisasi dengan jumlah mahar yang sama dengan rival Premier League mereka untuk bisa mengontrak penyerang internasional Belanda.

Namun pihak Liverpool berani membayar uang muka lebih mahal senilai Rp 700 Milyar dan setelah mengetahui itu, Manchester United memilih untuk tidak membalas tawaran rival mereka dan memutuskan untuk menyerah.

Ada Peran Van Dijk?

Bek Liverpool Virgil van Dijk dikabarkan telah memainkan peran penting dalam meyakinkan Cody Gakpo untuk pindah ke Premier League bersama Liverpool ketimbang ke Manchester United.

Keduanya bersama selama berminggu-minggu selama tugas nasional di Piala Dunia 2022 di Qatar sebelum timnas Belanda tersingkir di perempat final turnamen oleh timnas Argentina melalui adu penalti.

Kedatangan Cody Gakpo akhirnya diharapkan akan mampu menutupi masalah cedera pada Diogo Jota dan Luis Diaz, sementara Manchester United sekarang dikaitkan dengan usaha untuk meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid.

Exit mobile version