Liverpool Dapat Kabar Positif dari Ruang Medis, Giovanni Leoni Mulai Pulih dari Cedera ACL

Gilabola.comGiovanni Leoni memberikan kabar gembira bagi Liverpool usai pemain berusai 19 tahun itu menunjukkan tanda-tanda harapan dari pemulihannya usai mengatakan bahwa bagian paling berat dari proses pemulihan cedera ACL sudah terlewati.

Masih berusia remaja, bek muda Italia itu didatangkan dengan harapan tinggi saat The Reds membayar Rp 585 Miliar dari Parma saat sang pemain masih berusia 18 tahun dan disebut-sebut sebagai bek masa depan negaranya.

Sayangnya, musim pertamanya di Anfield berujung petaka saat dia mengalami cedera ACL parah dalam pertandingan starter pertamanya di ajang Carabao Cup pada September lalu.

Cederanya itu didapat di menit ke-81 saat dia mendarat tidak sempurna yang mengakibatkan lututnya bermasalah, dengan dia langsung terlihat kesakitan dan digantikan Milos Kerkez.

Tidak lama setelah itu, di mana Liverpool akhirnya memenangkan pertandingan mereka melawan Southampton, pihak klub mengkonfirmasi bahwa musim Leoni berakhir karena cedera ACL dan akan membutuhkan operasi.

Operasi mulai dilakukan pada Oktober lalu. Setelah itu, barulah periode paling berat dimulai, yaitu masa pemulihan yang panjang dan seringkali memukul mental pemain.

Namun, berbicara untuk pertama kalinya pasca operasinya, bek berusia 19 tahun itu memberi kabar positif, mengatakan bahwa fase paling sulit dari cederanya kini sudah dilewati.

Dia mengatakan bahwa fokusnya adalah memperkuat mental dan menjaga kondisi fisik selama masa rehabilitasi. Saat ini, dia mengisi waktu pemulihannya dengan berenang, latihan gym, dan program penguatan otot.

Leoni terus melatih fisiknya dalam pemulihan untuk membantunya akan langsung siap dan kembali lebih kuat saat dia benar-benar pulih dari cedera ACL-nya dan kembali ke lapangan hijau.

Pemain kelahiran Roma, Italia, itu juga sempat mengungkap bahwa rasa sakit saat cedera muncul adalah yang paling sakit yang pernah dia rasakan. Dia bahkan langsung merasa bahwa cedera tersebut cukup serius.

Meski begitu, dia tetap berusaha menjaga pikirannya tetap positif, melihatnya sebagai baut loncatan untuk membuatnya semakin matang, baik secara mental, pikiran, ataupun fisik.

Pendapat Kami

Geovanni Leoni sudah mengambil langkah tepat dalam mengatasi masalah cedera ACL yang kerap membuat frustrasi pemain sepak bola. Fokus pada mental dan menerima kenyataan cedera adalah modal besar untuk comeback, dan kami yakin dia akan kembali lebih kuat setelah pulih dari cedera.