Site icon Gilabola.com

Liverpool Ungguli Los Blancos dalam Perburuan Wonderkid 16 Tahun Asal Georgia

Saba Kharebashvili bintang Georgia yang jadi rebutan Liverpool, Real Madrid dan Barcelona

Saba Kharebashvili bintang Georgia yang jadi rebutan Liverpool, Real Madrid dan Barcelona

Gilabola.com – Liverpool semakin serius dalam upaya merekrut Saba Kharebashvili, pemain muda berbakat asal Georgia, sebelum Real Madrid dan Barcelona berhasil mengamankan jasanya.

The Reds sedang mencari bek kiri masa depan untuk menggantikan Andy Robertson, yang performanya mulai menurun. Mereka dikabarkan mengincar beberapa nama dari Premier League, seperti Milos Kerkez (Bournemouth), Antonee Robinson (Fulham), dan Lewis Hall (Newcastle United).

Namun, selain membidik pemain utama, direktur olahraga Richard Hughes juga ingin mendatangkan bek kiri pelapis, yang bisa memberikan persaingan ketat di posisi tersebut. Jika ini terjadi, Kostas Tsimikas berpotensi meninggalkan klub bersama Robertson.

Liverpool Siap Kalahkan Real Madrid dan Barcelona untuk Kharebashvili

Menurut laporan Anfield Watch, Kharebashvili adalah pemain muda yang masuk dalam radar Liverpool untuk menjadi pelapis bagi salah satu target utama mereka.

Dalam laporan tersebut, disebutkan bahwa Liverpool siap mengalahkan Barcelona dan Real Madrid dalam perburuan tanda tangan pemain berbakat Dinamo Tbilisi itu.

Hughes dikabarkan telah mengirim scouting team untuk memantau perkembangan Kharebashvili dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan, The Reds telah mengumpulkan lebih banyak informasi mengenai pemain berusia 16 tahun itu dan sedang mempertimbangkan tawaran resmi musim panas ini.

Liverpool juga disebut sebagai klub yang memiliki minat paling konkret pada Kharebashvili dan berada dalam posisi yang menguntungkan untuk membawanya ke Premier League. Negosiasi dengan Dinamo Tbilisi kemungkinan akan segera dimulai.

Kharebashvili mencuri perhatian musim panas lalu saat menjadi pemain termuda yang tampil di kompetisi klub UEFA, setelah melakukan debutnya di usia 15 tahun. Kini, ia telah menjadi bek kiri utama Dinamo Tbilisi, meskipun usianya masih sangat muda.

Talenta Besar yang Cocok dengan Filosofi Arne Slot

Menurut laporan Football Talent Scout, Kharebashvili disebut sebagai pemain cerdas dan luar biasa, yang juga bisa bermain sebagai bek kanan maupun gelandang bertahan.

Ia memiliki kecepatan, kekuatan fisik, serta kemampuan teknis yang baik dalam gaya permainan berbasis penguasaan bola, yang dinilai cocok dengan filosofi Arne Slot di Liverpool.

Selain Kharebashvili, Liverpool juga dikabarkan mengincar satu pemain lain dari Dinamo Tbilisi, meski identitasnya masih dirahasiakan.

Liverpool melihat pasar pemain Georgia sebagai sumber talenta yang belum banyak dimanfaatkan dan mulai mengadopsi strategi perekrutan dari wilayah tersebut.

Musim panas lalu, mereka sempat mencapai kesepakatan dengan Giorgi Mamardashvili, kiper berbakat asal Georgia, dan kini Kharebashvili bisa menjadi pemain berikutnya dari negara itu yang bergabung dengan The Reds.

Exit mobile version