Gilabola.com – Manchester United tertarik merekrut kembali Alvaro Fernandez setelah pemain itu pindah secara permanen ke Benfica di bursa transfer musim panas lalu.
Fernandez gabung United dari Real Madrid, saat ia masih berusia 16 tahun. Pemain yang beroperasi sebagai bek kiri itu berkembang di akademi MU sebagai pemain pinjaman klub Championship, Preston, lalu kembali ke Spanyol dan membela Granada – juga sebagai pemain pinjaman.
Bek kiri yang kini berusia 21 tahun itu gagal memulai debutnya di Old Trafford, hingga ia kemudian dipinjamkan lagi ke Benfica pada bulan Januari 2024. Klub raksasa Portugal itu kemudian permanenkan statusnya dengan ongkos hanya 5 juta Poundsterling – sekitar 100 miliar Rupiah, pada bulan Mei, dan Fernandez dengan mantapnya menjadi pemain kunci di tim inti Benfica pada musim ini.
Tampilan Fernandez yang mendebarkan membuat fans MU sangat frustrasi, karena Setan Merah saat ini kekurangan bek kiri dengan masih cederanya Luke Shaw dan Tyrell Malacia.
Kini, MU berubah pikiran, dan Erik ten Hag pun membenarkan bahwa klubnya tertarik untuk datangkan lagi Fernandez di akhir musim ini.
Manchester United Pantau Terus Fernandez di Benfica
Ten Hag akui, MU terus memantau dengan seksama penampilan Fernandez di Liga Portugal, karena MU memiliki klausul pembelian kembali pemain itu jika dia tampil gemilang bersama Benfica.
“Saya pikir prosesnya sempurna. Kami meminjamkannya ke Preston, dia kembali, lalu kami pinjamkan dia lagi ke Granada, dia tak banyak bermain di sana, dan tentu saja kami, sepanjang waktu terus mengawasinya, lalu kami punya kesempatan untuk menjualnya,” ujar Ten Hag mengenai Fernandez.
“Namun, kami punya klausul pembelian kembali, jadi kami bisa mengontrol situasinya, saya pikir itulah yang dia butuhkan,” tambahnya.
“Dari Preston, lalu ke La Liga, ke Portugal (bersama Benfica), setiap waktu berkembang bersama klub dengan level lebih tinggi dan liga yang lebih bagus. Sekarang kami harus mempertimbangkan dan menilai situasinya, jika dia bisa kembali opsi bagi kami,” ujar pelatih asal Belanda itu.
“Namun, bermain di Man United tidaklah mudah, bermain di Liga Premier untuk Manchester United benar-benar tidak mudah. Anda harus berpengalaman, juga berkembang, dan anda bisa berkembang dengan bermain untuk klub-klub dan liga yang lebih baik,” tegas Ten Hag, seperti dilansir Metro.
Alvaro Fernandez Sudah Jadi Andalan di Benfica
Sejauh ini, Fernandez hanya satu kali tidak menjadi starter bagi Benfica, di tujuh pertandingan yang sudah mereka mainkan di ajang liga. Fernandez yang juga mantan pemain muda Real Madrid itu bahkan selalu bermain full selama 90 menit di lima pertandingan terakhir klubnya.
Bukan cuma itu saja, Fernandez juga bersinar di Liga Champions, di mana ia tampil menyala saat Benfica kalahkan Atletico Madrid dengan skor telak, 4-0.
Kini, klub asuhan Diego Simeone itu – bersama-sama Barcelona dan Real Madrid – bekas klub Fernandez ketika masih yunior, juga terus memantau perkembangan Fernandez di Portugal.