Manchester United Punya Keunggulan Untuk Menangi Perburuan Bakat Berusia 19 Tahun

Gilabola.comManchester United dikabarkan tengah serius memburu gelandang muda Southampton, Tyler Dibling, saat klub bersiap untuk memperkuat skuad di bursa transfer musim panas mendatang.

Klub berjuluk Setan Merah itu percaya bahwa peran Direktur Teknik mereka, Jason Wilcox, bisa menjadi faktor penentu dalam membujuk Dibling untuk bergabung di bursa transfer musim panas nanti.

Dibling mencuri perhatian musim ini dengan penampilannya yang impresif bersama Southampton di Premier League. Pemain berusia 19 tahun itu mampu tampil konsisten meski timnya mengalami musim yang sulit.

Di berbagai kompetisi, dia telah mencetak empat gol dan mengemas dua assist. Performa tersebut membuatnya menjadi salah satu talenta muda yang paling diincar dalam sepak bola Inggris saat ini.

Kondisi Southampton yang hampir pasti terdegradasi ke Championship menimbulkan spekulasi tentang masa depan Dibling. Laporan dari Mail Sport menyebutkan bahwa tidak kurang dari 14 tim Premier League telah menunjukkan minat mereka terhadap pemain muda berbakat ini.

Di antara mereka termasuk Tottenham Hotspur, Liverpool, dan Manchester City. Selain itu, ketertarikan juga datang dari klub Bundesliga seperti Bayern Munchen dan Borussia Dortmund.

Namun, Manchester United disebut-sebut sebagai kandidat terkuat dalam perburuan Dibling. Koneksi antara Wilcox dan Dibling dari masa lalu di Southampton dianggap sebagai keuntungan bagi United. Wilcox diyakini dapat meyakinkan sang gelandang untuk memilih Old Trafford sebagai pelabuhan berikutnya dalam karier sepak bolanya.

Manchester United telah mengirimkan pencari bakat mereka untuk memantau perkembangan Dibling beberapa kali sepanjang musim ini. Bahkan, mereka disebut hadir dalam laga Kualifikasi Elite Kejuaraan Eropa U-19 antara Inggris dan Wales yang digelar di Bangor City Stadium pekan lalu.

Dalam pertandingan tersebut, Dibling tampil impresif dan semakin menarik perhatian klub-klub besar Eropa. Pelatih baru United, Ruben Amorim, dilaporkan tertarik mengembangkan Dibling menjadi pemain serbaguna di posisi sayap kanan.

Ini menjadi langkah strategis mengingat masa depan beberapa pemain sayap mereka, seperti Jadon Sancho, Antony, dan Marcus Rashford, masih belum pasti di musim mendatang.

Di sisi lain, Southampton diyakini tidak akan melepas Dibling dengan harga murah. Klub berjuluk The Saints itu disebut menginginkan dana tidak kurang dari Rp 1,1 Triliun untuk melepas sang pemain, yang baru saja menandatangani kontrak profesional dua tahun lalu dan masih memiliki sisa kontrak dua setengah tahun.

Pelatih Southampton, Ivan Juric, sempat menegaskan bahwa Dibling sebaiknya tetap bertahan dan berkembang di klubnya saat ini. Dia menilai pemain muda itu masih perlu fokus pada latihan dan menit bermain sebelum memikirkan langkah selanjutnya dalam karier sepak bolanya.