Mantan Rekan Virgil van Dijk Pilih Pengganti Ideal untuk Kapten Liverpool

Gila Bola – Masa depan Virgil van Dijk di Liverpool mulai menjadi tanda tanya dengan kontraknya yang akan berakhir pada 2025. Jika tidak ada kesepakatan baru hingga akhir musim, bek tengah asal Belanda itu bisa meninggalkan Anfield tanpa biaya transfer.

Di tengah ketidakpastian ini, mantan rekan setimnya, Jose Fonte, menyarankan bahwa Sven Botman dari Newcastle United adalah kandidat yang tepat untuk menggantikan Van Dijk.

Fonte, yang pernah menjadi tandem Van Dijk di Southampton, menyebut Botman memiliki kemampuan luar biasa untuk mengisi peran tersebut. Dia menjelaskan bahwa Botman, seperti Van Dijk, merupakan bek yang sangat kuat secara fisik, memiliki keunggulan dalam duel udara, dan bermain di posisi bek tengah kiri.

Pernyataan ini disampaikan Fonte berdasarkan pengalamannya bermain bersama Botman di Lille, di mana mereka berhasil memenangkan Ligue 1 pada 2021 dan mengakhiri dominsai PSG.

Kiprah Van Dijk dan Potensi Botman

Karier Van Dijk di Liverpool telah dihiasi berbagai kesuksesan, termasuk membawa klub meraih gelar Premier League, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub. Sejak bergabung dengan Liverpool pada 2018 dengan nilai transfer Rp 1,5 Trilyun, dia berkembang menjadi salah satu bek tengah terbaik dunia.

Setelah kepergian Jordan Henderson, pemain internasional Belanda itu juga dipercaya menjadi kapten Liverpool, menunjukkan perannya yang vital baik di dalam maupun luar lapangan.

Namun, Fonte menilai bahwa ada kemungkinan bagi Liverpool untuk mempersiapkan pengganti Van Dijk lebih awal. Dia mengatakan Botman memiliki kemiripan dengan Van Dijk dalam gaya bermain.

Di Lille, Botman menunjukkan kedewasaan dalam bermain meski usianya masih muda. Setelah pindah ke Newcastle pada 2022, dia menjadi andalan di lini pertahanan dan membantu tim finis di posisi keempat Premier League musim 2022-23.

Sayangnya, perjalanan Botman saat ini terganggu oleh cedera ligamen krusiat yang dia alami pada Maret 2023. Cedera ini membuatnya belum tampil sama sekali musim ini. Fonte berharap Botman dapat pulih sepenuhnya dan kembali ke performa terbaiknya.

Apa Langkah Liverpool Selanjutnya?

Dengan kontrak Van Dijk yang menyisakan satu musim lagi, Liverpool mungkin harus segera membuat keputusan penting. Apakah mereka akan memperpanjang masa baktinya atau mulai mencari pengganti yang sepadan?

Botman, yang masih berusia 24 tahun, menawarkan prospek jangka panjang bagi Liverpool. Namun, kondisi fisik dan pemulihan dari cedera akan menjadi faktor penentu apakah dia bisa memenuhi ekspektasi.

Fonte percaya, jika Liverpool memberi kepercayaan kepada Botman, pemain asal Belanda itu akan berkembang menjadi bek kelas dunia seperti Van Dijk. Dia juga menegaskan bahwa pengalamannya bersama Botman di Lille meyakinkannya akan potensi besar yang dimiliki bek Newcastle tersebut.