Site icon Gilabola.com

Mikel Arteta Beberkan Kunci Arsenal Gacor di Liga Inggris

Mikel Arteta Beberkan Kunci Arsenal Gacor di Liga Inggris

Gila BolaMikel Arteta menyatakan tak akan pernah melupakan apa yang terjadi di Arsenal sejauh ini di musim 2022/23. Sang pelatih pun memberitahu kunci keberhasilan timnya meraih hasil positif.

The Gunners telah tampil sangat impresif di Liga Inggris. Martin Odegaard dan kolega secara mengejutkan bisa berada di puncak klasemen untuk waktu yang lama. Akibatnya, sekarang mereka dijagokan bisa memenangkan trofi, yang mereka terakhir raih pada 2003/2004.

Terus dijagokan bisa meraih gelar Liga Inggris, Mikel Arteta mengungkapkan kunci utama mengapa timnya bisa moncer sejauh ini.

Kunci Arsenal 

Arsenal secara mengejutkan dari 17 laga sejauh ini di Liga Inggris menang 14 laga, imang 2 kali, dan baru sekali menelan kekalahan. Hasilnya, sekarang menjaga jarak dengan Manchester City lima poin di klasemen. Tentu saja performa impresif mereka bukan suatu kebetulan dan Arteta membagikannya.

Dikutip dari Sportsmax, pelatih sepak bola asal Spanyol mengatakan Arsenal bisa moncer karena ada ruang ganti yang luar biasa. Dia senang bekerja dengan pemain The Gunners yang ada saat ini.

Secara terus terang Mikel Arteta bahkan mnyebutkan apa yang dia lakukan di Arsenal mungkin akan sulit terjadi di klub lain. Oleh karena itu, dia tidak akan melupakannya.

Ada Kedewasaan 

Berdasarkan statistik transfermarkt, usia rata-rata skuad Arsenal di bawah 30 tahun. Tercatat cuma hanya beberapa pemain yang berkepala tiga. Artinya, Arteta memiliki skuad muda di musim ini.

Di sisi lain, banyak yang meragukan tim Arteta yang sekarang bisa menangkan trofi Liga Inggris musim 2022/23. Tapi para pemain telah membuktikannya di lapangan di mana bisa tampil dengan baik menghadapi laga-laga big match.

Sehingga Mikel Arteta menyatakan para pemain Arsenal lebih dewasa. Namun dia inginkan agar timnya bisa lebih dewasa dalam pertandingan.

Bakal Hadapi Derby London Utara 

Arsenal kembali dihadapkan dengan pertandingan bergengsi lainnya di Liga Inggris. Klub sepak bola asal London Utara akan melawan rival abadinya, Tottenham Hotspur.

Duel kedua tim akan berlangsung di markas Spurs, Minggu (15/1) malam WIB. Jika pasukan Arteta menang akan mempertegas posisi mereka di puncak klasemen.

Exit mobile version