Site icon Gilabola.com

Newcastle Kalah 7 Kali dari 8 Laga Terakhir, Duit Arab Saudi Tidak Ampuh Lagi

Kieran Trippier bereaksi usai satu kekalahan Newcastle United

Gila Bola – Tahukah kamu, Newcastle United sudah kalah tujuh kali dari delapan laga terakhirnya di semua kompetisi, dengan takluk 4-2 di kandang Liverpool tadi malam menjadi kekalahan terakhirnya.

The Magpies terlihat bisa mengimbangi the Reds selama babak pertama laga Liga Inggris yang selesai Selasa subuh (2/1) saat satu gol dari Luis Diaz dan satu gol balasan dari Dan Burn, keduanya sama-sama dibatalkan wasit dengan alasan offside. Itu belum lagi menyinggung soal gagal penalti Mo Salah.

Namun babak kedua, pasukan Jurgen Klopp membanjiri lini pertahanan tim tamu dengan 34 serangan, 15 terarah tepat sasaran ke gawang Martin Dubravka, dan empat menjadi gol, termasuk satu oleh Mo Salah jelang akhir.

Sementara itu dua gol tim yang berbasis di St James’ Park itu terjadi melalui Alexander Isak selang lima menit setelah gol open play dari Mo Salah awal babak kedua, sebelum satu gol lain datang dari Sven Botman yang menipiskan skor pada akhir paruh kedua.

Namun Newcastle harus menelan kekalahan kesembilan kalinya di ajang Premier League dan kekalahan ketujuhnya dari delapan pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Daftar Kekalahan Newcastle United

Rangkaian penderitaan the Magpies diawali pada 8 Desember 2023 lalu saat kalah bukan satu, bukan dua, tapi tiga gol sekaligus di kandang Everton.

Mereka kemudian kalah lagi di kandang Tottenham Hotspur, sselang dua hari kemudian dengan skor 4-1, disusul kekalahan 1-2 melawan tamunya AC Milan di ajang Liga Champions.

Satu kali kemenangan dicatatkan melawan Fulham pada 16 Desember, yang memberi harapan bahwa tim sudah pulih dan siap menjemput kemenangan berikutnya.

Tapi para pendukung melihat itu sebagai harapan kosong setelah kekalahan 2-1 di Chelsea pada ajang Carabao Cup, takluk di Luton Town dua hari sebelum Natal dan kalah lawan tamunya Nottingham Forest 1-3, sebelum kekalahan 4-2 di Anfield ini.

Martin Dubravka Lakukan 10 Penyelamatan

Jika bukan karena jasa sang stopper yang pernah dipinjamkan ke Man United ini, entah bagaimana nasib gawang tim tamu.

Sepanjang 90 menit, sang kiper asal Slovakia, melakukan setidaknya 10 kali upaya penyelamatan dari sekitar 32 serangan on target para pemain the Reds yang diarahkan ke gawangnya.

Sayang sekali usahanya untuk menyelamatkan bola dari kaki Diogo Jota berujung penalti, dengan sang kiper tim tamu didakwa menjatuhkan pemain the Reds tersebut.

Itulah penalti yang berujung sepakan Mohamed Salah, kali ini dengan arah dan target yang benar ke sisi kanan gawang Dubravka.

Exit mobile version