Site icon Gilabola.com

Pemain Manchester United Akhirnya Diminati Klub Arab, Tapi Siap-Siap Kecewa Karena Ini

Pemain Manchester United Akhirnya Diminati Klub Arab, Tapi Siap-Siap Kecewa Karena Ini

Gila Bola – Sementara Chelsea telah jor-joran dalam melepas pemain di musim panas ini dan telah berhasil mengeluarkan hingga belasan pemain, sebagian di antaranya ke Arab Saudi, Manchester United justru kecewa.

Para pemain The Red Devils tak kunjung mendapatkan minat dan ketertarikan dari klub-klub Arab Saudi yang sedang royal mendatangkan pemain baru, meski sekarang perlahan kabar baik akhirnya mulai datang.

Klub Arab Saudi Al Nassr dikabarkan tertarik untuk bisa mengontrak salah satu kayu mati Manchester United, yaitu bek sayap kiri Alex Telles, dan akan membawanya untuk bereuni dengan Cristiano Ronaldo.

Siapkan Tawaran

Manchester United sangat membutuhkan uang karena anggaran belanja mereka yang terbatas, hanya sekitar Rp 2 Trilyunan, akibat pembatasan FFP sehingga sangat membutuhkan pemasukan dari penjualan pemain.

Kabar baiknya bahwa Al Nassr sekarang tertarik pada salah satu pemain yang berada dalam daftar jual The Red Devils yaitu Alex Telles, dan siap untuk menawarkan kesepakatan transfer senilai Rp 294 Milyar.

Tentu saja itu akan menjadi pemasukan yang cukup lumayan bagi Manchester United untuk penjualan bek Brasil yang sudah tidak diharapkan di Old Trafford, sementara bagi sang pemain, dia berkesempatan untuk bereuni dengan Cristiano Ronaldo.

Kebahagiaan Fans

Datangnya berita tentang minat Al Nassr untuk mengontrak Alex Telles ini memberi kabar gembira pada para fans Manchester United bahwa pemain klub kesayangan mereka akhirnya laku juga.

Di antara mereka ada yang berkomentar, “Akhirnya mereka tertarik pada beberapa kayu mati kami.”

Sementara yang lain menambahkan, “Jual dia untuk mendapatkan banyak uang.”

Alex Telles sebenarnya sangat ingin bisa pindah permanen ke Sevilla, klub yang dibantunya untuk juara Liga Europa musim lalu, sayangnya klub La Liga itu tak mampu membelinya dari Manchester United.

Siap-Siap Kecewa

Hanya saja Manchester United dan para fans harus siap-siap kecewa jika transfer ini gagal terwujud karena Al Nassr dihukum oleh FIFA untuk mendaftarkan pemain baru akibat pelanggaran mereka.

Larangan itu dipicu dari dakwaan FIFA bahwa klub Arab Saudi itu tidak membayarkan klausul bonus kepada klub Premier League, Leicester City, untuk transfer Ahmed Musa.

Itu adalah kesepakatan transfer senilai Rp 302 Milyar plus bonus senilai Rp 33 Milyar terkait kinerja, dan sementara striker itu memicu bonusnya antara 2018-2020 senilai Rp 7,7 Milyar, Al Nassr tidak membayarkan itu ke klub Inggris.

Leicester City akhirnya membawa kasus ini ke Pengadilan Arbitrase Olahraga yang berhasil mereka menangkan, sehingga FIFA akhirnya turun tangan melarang Al Nassr untuk mendaftarkan pemain baru.

Exit mobile version