Penilaian Michael Carrick Soal Jadon Sancho Buka Dilema Besar Manchester United

Gilabola.comManchester United dikabarkan mulai mempertimbangkan ulang aset yang sebelumnya mereka anggap sebagai masalah ketika pergantian pelatih dan perkembangan pemain muncul bersamaan membuat dilema besar bagi klub Premier League tersebut.

Sejak Ruben Amorim masuk, United harus banyak mengorbankan pemain menyerang mereak demi mengakomodasi taktik pelatih Portugal itu, yang tidak membutuhkan pemain tipe winger.

Para pemain seperti Jadon Sancho, Antony, Alejandro Garnacho, bahkan Marcus Rashford semua harus angkat kaki dari Old Trafford karena tidak sesuai dengan taktik yang dimainkan Amorim.

Tapi kini situasi mulai ada perubahan. Pemecatan Amorim dan penunjukan Michael Carrick sebagai pelatih interim membawa kembali formasi 4-2-3-1 Manchester United yang membutuhkan peran winger.

Carrick sudah membuktikan bahwa pendekatan lama ini lebih baik usai kemenangan 2-0 atas Manchester City dengan kinerja tim yang sangat baik, dibandingkan dengan formula 3-4-2-1 Amorim yang tak kunjung sukses setelah 14 bulan.

Di antara pemain lama yang kembali menarik perhatian adalah Jadon Sancho, pemain yang dipinjamkan ke Aston Villa setelah sebelumnya dianggap gagal di Manchester United sejak ditransfer dari Dortmund pada 2021 senilai Rp 1,45 Triliun.

Statistik Sancho di Manchester United

  • Total penampilan : 83
  • Gol : 12
  • Assist : 6
  • Kontrak berakhir : 2026

Sancho awalnya kesulitan dalam masa pinjamannya di Villa Park, gagal memberikan kontribusi gol ataupun assist dalam 18 penampilan di semua kompetisi dan dia banyak dimainkan sebagai pemain pengganti.

Tapi gol pertamanya kemudian datang di momen yang tepat untuk Aston Villa. Dia mencetak gol penentu kemenangan saat timnya menundukkan Fenerbahce di Istanbul, sekaligus memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Europa.

Harapan Baru Era Carrick

Jadon Sancho didatangkan di era Ole Gunnar Solskjaer, tapi dia mengalami puncak masa sulit saat Manchester United dilatih Erik ten Hag, di mana konflik terbuka dengan sang manajer membuat sang pemain semakin tersingkir dari skuad.

Sebelum situasi itu semakin memburuk, Sancho pernah bekerja dengan Carrick yang menjalani waktu singkat sebagai pelatih interim dan Carrick melihat langsung dampak dan kualitas dari pemain sayap itu.

Di sebuah pertandingan di Liga Champions melawan Villarreal, Sancho langsung mencetak gol di pertandingan debut Carrick sebagai karetaker, membuat sang juru taktik memuji pemainnya itu.

Carrick menilai bahwa Sancho tampil efektif, baik saat menguasai bola ataupun tanpa bola. Dia bahkan memuji winger itu karena kontribusi defensifnya yang besar, sesuatu yang sering luput dari penilaian publik.

Kini, Manchester United punya dilema besar atas nasib Sancho. Kontraknya akan berakhir pada 2026 mendatang dan klub kabarnya ingin mempertimbangkannya pergi agar tidak menjadi beban gaji.

Inilah dilemanya. Melepasnya akan menutup kemungkinan comebacknya untuk pelatih baru yang akan mempercayainya, tapi mempertahankannya akan memberi risiko finansial yang tidak kecil.

Carrick memainkan taktik yang bisa mengakomodir Sancho dan dia sudah pernah melihat kualitas sang winger. Jadi, United akan berada dalam dilema besar, apakah akan memberi kesempatan kedua bagi Sancho atau tetap melepaskannya demi mengindari risiko finansial.

Opini Gilabola

Pelatih sangat-sangat menentukan apakah Manchester United perlu mempertahankan Sancho atau tidak. Tapi pilihan paling aman bagi United adalah tetap pada rencana untuk melepas Sancho. Motivasinya sudah tidak lagi untuk klub, performanya di Villa masih jauh dari harapan, gajinya tinggi, dan karakternya problematik juga.

Biar nggak ketinggalan update transfer dan skor bola terbaru, yuk follow Gilabola.com di Google News di sini!

SebelumnyaHasil Bola Tadi Malam – Skor Akhir Pertandingan Sepakbola Hari Ini
Hadi Bashori adalah seorang jurnalis olahraga yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun, berpengalaman menulis di berbagai media cetak nasional dan regional, selain menjadi jurnalis tetap di Gilabola. Memiliki minat yang besar dalam dunia olahraga, dan selalu bersemangat dalam menulis informasi aktual dan menarik. Karyanya selalu ditunggu oleh para penggemarnya di Indonesia. Dengan pengalaman dan keahliannya dalam mengajar dan menulis sebagai pengajar dan jurnalis, Hadi Bashori merupakan sosok yang inspiratif dan berpengaruh bagi banyak orang.