Prediksi Liverpool vs Tottenham Hotspur, Pertarungan Krusial Untuk Tiket Liga Europa

Gila Bola – Dua penantang zona Liga Europa akan bersaing di London Utara saat Tottenham Hotspur menjamu Liverpool di laga lanjutan Premier League pada Minggu (30/4) malam WIB.

Sempat diragukan untuk bisa lolos ke sepak bola Eropa musim depan, Liverpool sekarang telah bangkit dengan performa yang mengesankan setelah mereka tidak terkalahkan di lima pertandingan terbaru mereka di Premier League.

Setelah bermain imbang melawan Chelsea dan Arsenal, pasukan Jurgen Klopp kemudian meraih tiga kemenangan beruntun atas Leeds United, Nottingham Forest, dan West Ham United.

Liverpool juga menunjukkan performa yang meyakinkan selama kemenangan mereka melawan The Hammers pada pertengahan pekan, dan meski sempat tertinggal lebih dulu melalui Lucas Paqueta, mereka kemudian berhasil membalas melalui gol-gol Cody Gakpo dan Joel Matip.

Itu merupakan kemenangan yang layak bagi The Reds yang menguasai 73 persen penguasaan bola dan melepaskan 20 tembakan sepanjang pertandingan, dengan mereka saat ini berada di peringkat ketujuh dengan 53 poin dari 32 pertandingan dan hanya satu poin dari dua tim yang berada di atas mereka dengan tim Jurgen Klopp masih memegang satu pertandingan di tangan.

Tottenham Hotspur, sementara itu, menunjukkan mentalitas mereka untuk bangkit dari hasil memalukan dalam kekalahan 6-1 dari Newcastle United pada akhir pekan lalu untuk bisa bangkit dan menahan imbang Manchester United di kandang pada pertandingan pertengahan pekan mereka.

Sempat ada kekhawatiran bahwa tim besutan Ryan Mason akan menderita kekalahan buruk lainnya setelah mereka tertinggal dua gol di babak pertama melalui Jadan Sancho dan Marcus Rashford.

Beruntung para pemain Tottenham Hotspur mampu menemukan motivasi yang tepat untuk bisa bangkit di babak kedua saat mereka akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui gol-gol Pedro Porro dan Son Heung-Min.

Hasil itu membuat Tottenham Hotspur kembali naik ke peringkat kelima klasemen sementara Premier League dengan 54 poin dari 33 pertandingan dan terus menjaga harapan mereka untuk setidaknya lolos ke Liga Europa musim depan.

Berita Tim Liverpool

Manajer Jurgen Klopp masih akan masuk ke pertandingan ini tanpa kuartet Calvin Ramsey, Stefan Bajcetic, Naby Keita dan Roberto Firmino yang semua tidak tersedia karena cedera.

Ibrahima Konate tidak tampil melawan West Ham dan tetap diragukan di sini, jadi Joel Matip bisa sekali lagi mendampingi Virgil van Dijk di jantung pertahanan, apalagi dia juga mencetak gol kemenangan melawan The Hammers.

Cody Gakpo bisa mempertahankan tempatnya di lini depan usai golnya di pertengahan pekan, dengan Diogo Jota dan Mohamed Salah cenderung dipilih untuk melengkapi trio serangan Liverpool.

Berita Tim Tottenham

Tottenham Hotspur akan masuk ke pertandingan ini dengan tanpa Emerson Royal, Rodrigo Bentancur, Hugo Lloris, Ryan Sessegnon dan Yves Bissouma yang semua tengah cedera.

Fraser Forster bermain di bawah mistar melawan Manchester United dan harus terus mempertahankan tempatnya dengan dia akan dilindungi Cristian Romero, Eric Dier, dan Clement Lenglet.

Richarlison tampil berbahaya tapi gagal menyelesaikan peluangnya melawan The Red Devils, jadi dia bisa dirotasi dengan Dejan Kulusevski saat Son Heung-Min dan Harry Kane cenderung harus mempertahankan tempatnya di serangan tim.

Prediksi

Meski secara matematis kedua tim masih punya peluang untuk lolos ke Liga Champions di musim depan, tapi tampaknya pertandingan ini akan lebih tepat untuk menjadi pertarungan tiket ke sepak bola Liga Europa musim depan.

Tottenham saat ini berada di peringkat yang lebih baik dengan duduk di peringkat kelima usai meraih 54 poin dari 33 pertandingan, namun Liverpool hanya rertinggal satu poin setelah mereka memainkan satu pertandingan lebih sedikit.

Liverpool akan sangat percaya diri bahwa mereka akan mampu mendapatkan hasil di pertandingan ini setelah mereka tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan kandang terbaru mereka melawan Tottenham Hotspur di semua kompetisi.

Selain itu Spurs juga rentan kebobolan terutama di laga tandang karena hanya Nottingham Forest yang kebobolan lebih banyak gol tandang daripada tim London Utara itu dalam enam pertandingan terakhir mereka.

Liverpool juga menunjukkan produktivitas yang bagus setelah mereka mencetak setidaknya dua gol dalam sembilan dari 11 pertandingan terakhir mereka melawan Tottenham Hotspur di berbagai ajang dan dengan peningkatan performa bagi tim besutan Jurgen Klopp dalam beberapa pekan terakhir, kami lebih menjagokan tuan rumah menang.

Prediksi Skor : Liverpool 3-1 Tottenham Hotspur