Rooney Ungkap Sosok Asli Calon Pelatih Chelsea: Cerdas, Tegas, dan Siap Ambil Tantangan

Gilabola.comChelsea menerima referensi tambahan jelang penunjukan Liam Rosenior sebagai calon manajer baru mereka dengan Wayne Rooney memberikan pengakuan menarik tentang bos Strasbourg tersebut.

Setelah pemecatan Enzo Maresca, tim London Barat itu langsung bergerak cepat dan laporan menyebutkan bahwa mereka menjadikan Rosenior sebagai kandidat utama untuk mengambil pekerjaan di Stamford Bridge.

Rosenior menjadi calon favorit tidak hanya pencapaiannya yang terbukti di Strasbourg, tapi juga karena kemudahan negoisasi mengingat klub Ligue 1 itu juga berada di bawah naungan kepemilikan yang sama denagn Chelsea.

Nah sekarang The Blues mendapatkan pengakuan menarik dari Wayne Rooney yang pernah bekerja dengan pelatih berusia 41 tahun itu, yang akan menambah referensi dan keyakinan bagi pihak London Barat.

Rooney, top skor sepanjang masa Manchester United dan mantan striker timnas Inggris, menilai Rosenior adalah salah satu pelatih terbaik yang pernah bekerja dengannya saat di Derby County.

Dia mengungkap pandangannya bahwa Rosenior termasuk pelatih yang sangat bagus dalam hal detail dan pendekatan kerja sehari-hari. Dia bahkan mengakui bahwa dirinya belajar banyak dari sosok yang kini menangani Strasbourg tersebut.

Perlu diketahui bahwa semasa waktunya di Derby County, Rosenior berperan sebagai asisten pelatih sebelum sempat menjadi pelatih interim, dan kini mulai bekerja sebagai pelatih kepala.

Rooney menambahkan bahwa perjalanan karier Rosenior tidak instan. Menurutnya, juru taktik asal Inggris itu sudah mengambil banyak risiko dan selalu berusaha berkembang dalam pekerjaannya sebagai pelatih.

Tak ayal, pemilik 120 caps bersama timnas Inggris itu sangat yakin Rosenior adalah sosok yang tepat bagi Chelsea, dan mendukung kesuksesannya sebagai pelatih baru di Stamford Bridge.

Rooney juga percaya bahwa pelatih berusia 41 tahun itu tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Dengan pengalaman dan kesiapan mental, dia dinilai telah melewati tahap belajar yang panjang.

Rosenior sendiri dulu pensiun sebagai pemain pada tahun 2018, dengan klub terakhirnya adalah Brighton. Setelah gantung sepatu, dia langsung terjun ke dunia kepelatihan dan menangani tim U-23.

Dia melanjutkan karir manajerialnya dengan menjadi staf pelatih di Derby County, sebelum naik menjadi asisten pelatih saat Wayne Rooney menangani klub tersebut sebagai pelatih kepala.

Bahkan Rosenior sempat dipercaya sebagai pelatih karetaker sebelum dia melanjutkan karirnya bersama Hull City pada 2022 dan berhasil mengangkat klub ke papan atas klasemen.

Dia kemudian pindah ke Strasbourg pada tahun 2024 di mana dia langsung mencatatkan pencapaian luar biasa dengan membawa klub Ligue 1 itu lolos ke sepak bola Eropa.

Pendapat Kami

Pengakuan Rooney mungkin akan menambah referensi bagi klub London Barat itu untuk Rosenior, tapi juga perlu dicatat bahwa tantangan di klub sebesar Chelsea jelas sangat berbeda apalagi klub ini dikenal keras, tinggi tekanan, dan kesabaran manajemen yang tipis. Rosenior harus siap bertahan di tengah tekanan ini.