Site icon Gilabola.com

Rumor Transfer Liverpool: Nasib Curtis Jones hingga Mimpi Anfield Brajan Gruda

Curtis Jones di laga Bournemouth v Liverpool di Premier League

Gilabola.comLiverpool tengah menghadapi jadwal padat dengan rentetan masalah cedera, yang terus mengubah komposisi skuad berubah dan mempengaruhi stabilitas skuad. Di tengah situasi ini, isu transfer mulai dibicarakan.

Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions memberi angin segar untuk skuad asuhan Arne Slot, tapi realitas di ruang ganti tetap bikin pusing karena ada saja masalah cedera di skuad Liverpool.

Terbaru, Jeremie Frimpong harus ditarik keluar lebih awal karena cedera dan membuat opsi bek kanan habis usai Conor Bradley sebelumnya mengalami cedera dan bahkan harus absen hingga akhir musim.

Menariknya, di tengah badai cedera di skuad asuhan Arne Slot, justru Liverpool malah dikaitkan dengan pintu keluar pemainnya dengan Curtis Jones menarik minat dari klub Serie A.

Ini menarik karena sebenarnya Jones adalah pemain berharga terutama di tengah badai cedera tim karena pemain Inggris itu punya fleksibilitas yang bagus, bisa bermain sebagai gelandang tengah ataupun bek kanan darurat.

Statistik Posisi Bermain Curtis Jones Musim Ini

Rumor Inter dan Opsi Penguatan Lini Tengah

Laporan dari Italia menyebutkan bahwa Inter Milan tertarik untuk mendatangkan Curtis Jones dan mempertimbangkan pendekatan serius untuk membawanya dengan status pinjaman.

Inter melihat fleksibilitas Jones menjadi nilai tambah dengan dia bisa berperan penting dalam keseimbangan di lini tengah, tapi Liverpool tampaknya tidak ingin melepasnya di pertengahan musim.

Sementara itu, The Reds juga sempat dikaitkan dengan minat transfer untuk gelandang Real Madrid, Eduardo Camavinga. Tapi harganya yang bisa mencapai Rp 2 Triliun membuat mereka berpikir dua kali.

Di sisi lain, muncul satu nama dari Premier League yang mengungkapkan mimpinya untuk bisa bermain di Anfield. Pemain itu adalah Brajan Gruda, bintang Brighton, yang mengakui Liverpool sebagai salah satu klub impiannya.

Opini Gilabola

Di tengah masalah cedera di skuad saat ini, seharusnya Liverpool tidak melepas Curtis Jones, apalagi dengan hanya status pinjaman karena fleksibilitas gelandang Inggris itu bisa sangat berarti bagi Arne Slot.

Untuk transfer Eduardo Camavinga, tampaknya tidak relevan di saat ini dan kami yakin tidak mungkin terjadi di musim dingin ini. Peluang terbaik mungkin akan datang pada musim panas mendatang. Peluang transfer Januari ini? Nol!

Exit mobile version