Skuad Impian West Ham 2025/26: Fullkrug Bangkit, Summerville Ngebut, Ramsdale Masuk!

Gilabola.com – Graham Potter menghadapi pekerjaan besar di musim panas ini untuk membangun kembali West Ham setelah akhir musim Premier League yang mengecewakan.

Hasil imbang 1-1 melawan Southampton yang sudah dipastikan terdegradasi pekan lalu jadi pengingat pahit tentang seberapa berat tugas Potter ke depan. West Ham yang sempat unggul 1-0 harus rela kebobolan di injury time. Striker Niclas Fullkrug tak bisa menyembunyikan kekesalannya.

Fullkrug berkata: “Ini masalah mentalitas. Kami tidak punya motivasi untuk terus menekan. Saya tidak kecewa, saya marah. Setelah gol itu, sulit membuat pemain untuk terus maju, kami berhenti menekan.”

“Kami berusaha, tapi tak punya kemampuan atau motivasi untuk bangkit lagi. Saya sangat marah dengan permainan seperti ini. Kami sempat menunjukkan kualitas kami, bisa menguasai bola, masuk ke belakang lawan, dan menciptakan peluang.”

“Tapi motivasinya… maaf, kami kacau. Ini bukan pertama kalinya setelah cetak gol, kami malah main bola panjang. Tidak lagi coba main bola. Sangat mengecewakan.”

Jika semua rumor transfer saat ini benar-benar terwujud, begini kira-kira starting XI West Ham musim depan.

Potter Gaet Bek Brighton dan Perombakan Lini Belakang

  • Kiper: Aaron Ramsdale
  • Bek: Aaron Wan-Bissaka, Max Kilman, Adam Webster, Ollie Scarles

Posisi penjaga gawang jadi prioritas bagi Graham Potter musim panas ini. West Ham dikaitkan dengan kiper Liverpool, Caoimhin Kelleher, tapi mereka bukan satu-satunya peminat. The Sun mengklaim Aaron Ramsdale dari Southampton bisa didatangkan dengan skema barter, dengan Luis Guilherme menuju Championship.

Max Kilman dipastikan tetap di jantung pertahanan setelah didatangkan seharga £40 juta musim lalu. Aaron Wan-Bissaka jadi salah satu titik terang di musim suram ini, bersama talenta muda Ollie Scarles.

Nama baru yang muncul adalah Adam Webster dari Brighton. Menurut jurnalis The Sun, Jack Rosser, Potter mempertimbangkan Webster yang kontraknya tersisa 18 bulan di Amex Stadium.

Eks Fulham Kembali ke Premier League

  • Gelandang: Joao Palhinha, Angel Gomes, Sem Steijn

Perubahan terbesar diprediksi akan terjadi di lini tengah. Carlos Soler dan Guido Rodriguez yang hanya berstatus pinjaman hampir pasti tak kembali, sementara Tomas Soucek kini jadi target utama Everton asuhan David Moyes.

Angel Gomes masuk radar West Ham. Bahkan, Potter disebut-sebut sudah menelepon langsung sang pemain Inggris yang kontraknya habis di Lille musim panas ini. Saat ini, Tottenham masih jadi favorit, tapi saga transfer ini belum selesai.

Joao Palhinha, mantan bintang Fulham yang musim lalu pindah ke Bayern Munchen seharga £44 juta, kabarnya siap kembali ke Premier League. Menurut BILD, West Ham jadi salah satu klub peminat.

Sementara itu, Sem Steijn dari FC Twente juga disebut jadi buruan West Ham, di tengah persaingan dengan beberapa klub lain.

Duo Winger Cepat dan Striker Galak

  • Winger: Jarrod Bowen, Crysencio Summerville
  • Striker: Niclas Fullkrug

Investasi £27 juta untuk Niclas Fullkrug sempat terlihat sia-sia karena musim yang diganggu cedera. Tapi belakangan, opini mulai berubah. Permainannya usai laga kontra Southampton dipuji fans dan didukung Potter.

Bintang asal Jerman itu dinilai punya karakter yang dibutuhkan West Ham di lini depan.
Mohammed Kudus santer dikabarkan bakal hengkang ke Liga Arab jika klausul rilisnya ditebus. Jika itu terjadi, lini sayap bakal diisi Jarrod Bowen dan Crysencio Summerville, yang musim depan diharapkan bisa terbebas dari cedera.