Site icon Gilabola.com

Tiga Gelandang Top Target Transfer Liverpool, Ketiganya dari Sesama Tim Inggris

Tiga Gelandang Top Target Transfer Liverpool, Ketiganya dari Sesama Tim Inggris

Gila Bola – Dominic King dari Daily Mail memberitakan bahwa Liverpool memiliki kandidat teratas dalam target gelandang baru mereka untuk didatangkan di jendela transfer musim panas mendatang.

Meremajakan lini tengah memang menjadi prioritas bagi manajer Jurgen Klopp yang bahkan dalam beberapa kesempatan sudah berjanji bahwa timnya akan aktif di jendela transfer.

Apalagi James Milner sudah dipastikan gabung Brighton, Arthur Melo sudah memastikan diri akan cabut usai masa pinjamannya berakhir, sementara Naby Keita sangat diharapkan untuk hengkang bersamaan dengan Alex Oxlade-Chamberlain.

Mason Mount

Menurut Dominic King, nama pertama yang diklaim sebagai ‘kandidat utama’ dalam radar transfer Liverpool adalah gelandang Chelsea, Mason Mount, yang memang banyak dikaitkan dengan kepindahan dari Stamford Bridge.

Pemain internasional Inggris itu belum menyetujui proposal kontrak barunya di London Barat, dengan dia kabarnya menuntut bayaran setara dengan Raheem Sterling senilai Rp 6,5 Milyar per pekan.

Chelsea pada akhirnya juga banyak dikabarkan akan terbuka untuk menjual Mason Mount di musim panas mendatang jika dia tetap tidak mau memperbarui kontraknya dengan pihak klub mematok harga sekitar Rp 1,3 Trilyun.

Alexis Mac Allister

Kandidat utama yang lain adalah bintang Brighton Alexis Mac Allister, dengan Fabrizio Romano sudah pernah memberitakan sebelumnya bahwa dia akan 100 persen pergi di akhir musim.

Gelandang internasional Argentina menandatangani kontrak baru sesaat sebelum Piala Dunia 2022 dan ada kesepakatan bersama antara pihak klub dan pemain bahwa bintang berusia 24 tahun akan diizinkan pergi pada musim panas.

Alexis Mac Allister akan memprioritaskan untuk pindah ke klub yang memiliki proyek yang sesuai dengan perkembangannya, dengan dia kabarnya dihargai kurang lebih sama dengan Mason Mount, sekitar Rp 1,3 Trilyun.

Matheus Nunes

Satu nama lainnya adalah gelandang milik Wolves, Matheus Nunes, yang fleksibilitasnya di lini tengah membuatnya menjadi pemain yang sangat menarik bagi bos Liverpool, Jurgen Klopp.

Pemain berusia 24 tahun umumnya bermain sebagai gelandang tengah, tapi di Wolves, dia banyak dimainkan manajer Julen Lopetegui sebagai gelandang sayap dalam formasi 4-4-2.

Kabarnya dia memiliki klausul rilis sekitar Rp 819 Milyar setelah sebelumnya dibeli Wolves dengan rekor transfer klub senilai Rp 707 Milyar dengan kontrak berdurasi lima tahun hingga 2027 mendatang.

Exit mobile version