Dampak pemakaman ratu terus berlanjut di sepak bola Premier League saat fans sepak bola Liga Inggris bisa kembali kecewa dengan penundaan beberapa pertandingan lainnya yang sangat merusak jadwal.
Kompetisi Premier League akan dilanjutkan pada akhir pekan mendatang, tapi akan ada tiga pertandingan penting yang harus ditunda, salah satunya adalah laga sengit antara Manchester United melawan Leeds United, berita yang juga telah dikonfirmasi di situs resmi klub.
Sebelumnya Premier League telah dibatalkan pada akhir pekan lalu karena dampak pemberlakuan 10 hari masa berkabung dan pemakaman ratu yang rumit, yang kabarnya menghabiskan anggaran Milyaran rupiah.
Tidak hanya sepak bola Liga Inggris, sepak bola di tanah Britannia lainnya seperti Wales, Skotlandia, dan Irlandia Utara juga dibatalkan, termasuk juga bidang olahraga lain yang terkena dampak seperti kriket, rugby, pacuan kuda, dan golf.
Sekarang diharapkan bahwa Premier League bisa dilanjutkan pada akhir pekan mendatang untuk menghindari penumpukan jadwal yang lebih padat di masa mendatang, tapi akan ada tiga pertandingan yang akan dibatalkan dan tidak akan digelar.
Pertandingan pertama yang dibatalkan adalah duel antara Manchester United melawan rival sengit Leeds United di Old Trafford, dengan pihak Setan Merah juga sudah mengkonfirmasi pembatalan jadwal pertandingan mereka di situs resmi klub.
Laga lain yang dibatalkan adalah bigmatch antara Chelsea dan Liverpool yang rencananya akan digelar di Stamford Bridge, yang berarti bahwa debut bos baru Graham Potter di Premier League bersama The Blues harus ditunda. Satu lagi laga yang ditunda adalah duel antara Brighton vs Cyrstal Palace di Stadion Amex.
Sementara untuk laga-laga yang tetap akan dilansungkan di akhir pekan ini akan melihat adanya mengheningkan cipta selama satu menit sebelum semua pertandingan, pemain mengenakan ban lengan hitam, bendera setengah tiang, dan lagu kebangsaan dimainkan di stadion.