Gilabola.com – Liverpool dan Arsenal, dua tim yang bersaing ketat dalam perburuan gelar Liga Inggris musim ini, kini kembali bersaing di bursa transfer untuk bek tengah yang dibandingkan dengan Sergio Ramos.
Kedua klub telah mengidentifikasi seorang bek tengah muda berusia 19 tahun yang menjadi perhatian banyak klub besar Eropa setelah tampil impresif di Premier League musim ini.
Liverpool saat ini unggul 15 poin dari Arsenal di klasemen sementara. Skuad asuhan Arne Slot berada di jalur yang tepat untuk meraih trofi liga musim ini, sementara Arsenal berharap bisa mendapatkan kemenangan di bursa transfer musim panas mendatang setelah tertinggal dalam perburuan gelar.
Menurut sumber dari CaughtOffside, Liverpool dan Arsenal tidak hanya bersaing dalam perburuan gelar Premier League, tapi juga berebut bek muda dengan masa depan cerah milik Bournemouth.
Laporan menyebutkan bahwa tim besutan Arne Slot dan Mikel Arteta itu mengincar Dean Huijsen musim panas ini. Pemain berusia 19 tahun itu telah tampil dalam 22 pertandingan liga untuk tim asuhan Andoni Iraola musim ini dan berhasil mencetak dua gol.
Persaingan Ketat
Tak hanya Liverpool dan Arsenal, klub-klub besar lainnya seperti Newcastle United, Tottenham Hotspur, Real Madrid, dan Bayern Munchen juga menunjukkan minat terhadap Huijsen. Klub-klub tersebut menganggapnya sebagai talenta unik yang tidak boleh dilewatkan setelah mengamati performanya sepanjang musim ini.
Bek muda itu telah memberikan kontribusi besar bagi kesuksesan Bournemouth, yang saat ini berada di posisi kedelapan klasemen. Bersama Nottingham Forest, Bournemouth dianggap sebagai salah satu tim kejutan musim ini yang tampil di luar ekspektasi.
Liverpool, Arsenal, dan Tottenham telah memulai pembicaraan untuk merekrut Huijsen. Klub-klub Premier League diperkirakan akan mengajukan tawaran sekitar Rp 620 Miliar untuk mendapatkan tanda tangannya.
Di Spanyol, Real Madrid juga terus memantau perkembangan sang pemain. Transfer chief mereka, Juni Calafat, sedang menyusun laporan mengenai Huijsen sebagai langkah awal sebelum kemungkinan merekrutnya di bursa transfer musim panas.
Bournemouth sendiri tidak ingin kehilangan aset berharga mereka begitu saja. Klub tersebut berencana menawarkan kontrak baru kepada Huijsen dan meningkatkan harga jualnya, menyadari bahwa banyak klub besar akan segera bergerak untuk merekrutnya.
Salah satu keunggulan Huijsen adalah kemampuannya untuk ikut serta dalam serangan. Gaya bermainnya bahkan sempat dibandingkan dengan legenda Real Madrid dan tim nasional Spanyol, Sergio Ramos, yang juga dikenal sebagai bek yang rajin mencetak gol.
Selain Huijsen, Liverpool juga tengah mencari pemain baru untuk posisi bek kiri. Salah satu target mereka adalah Milos Kerkez, bek Bournemouth lainnya yang dinilai cocok untuk memperkuat lini pertahanan klub Merseyside tersebut.