Site icon Gilabola.com

West Ham Terancam Blunder Besar! Potter Ngotot Permanenkan Carlos Soler?

Carlos Soler pemain pinjaman West Ham United

Gilabola.com – Pelatih West Ham United, Graham Potter, kembali jadi sorotan setelah sejumlah keputusan yang ia ambil belakangan ini dinilai aneh dan membingungkan.

Bahkan, menyebut keputusan Potter sebagai “aneh” rasanya terlalu sopan — lebih tepat disebut tak punya arah dalam menentukan starting XI dan strategi pergantian pemain di tengah pertandingan.

Salah satu contoh paling jelas dari ketidakjelasan ini terjadi saat West Ham menghadapi Southampton. Potter secara mengejutkan menurunkan Carlos Soler dan James Ward-Prowse berduet di lini tengah. Hasilnya? West Ham tampil sangat buruk.

Meski sempat unggul 1-0, para pemain The Hammers justru bermain terlalu bertahan dan mengundang tekanan terus-menerus dari Southampton.

Situasi ini tergambar jelas ketika Vladimir Coufal mencoba mempertahankan bola di pojok lapangan jelang akhir laga, bukannya mencoba menyerang balik.

Hasil akhirnya bisa ditebak — Southampton berhasil menyamakan kedudukan di menit-menit terakhir. Hasil yang memang pantas diterima West Ham atas performa buruk mereka.

Potter Beri Isyarat Ingin Pertahankan Carlos Soler

Padahal, Carlos Soler yang bergabung ke West Ham sebagai pemain pinjaman dari Paris Saint-Germain (PSG) sejak musim panas lalu, tampil sangat mengecewakan. Gelandang asal Spanyol berusia 28 tahun itu dinilai jauh dari standar Premier League.

Sebelumnya, banyak kabar menyebut bahwa West Ham tak akan mempermanenkan Soler di akhir musim. Namun, dengan keputusan Potter yang terus memberi kesempatan bermain kepada Soler, seolah muncul sinyal bahwa sang pelatih masih punya rencana khusus.

Kalau memang Soler tidak akan bertahan musim depan, buat apa memberinya menit bermain? Akan jauh lebih bermanfaat jika Potter memberi kesempatan kepada pemain muda, seperti Lewis Orford, untuk menambah pengalaman.

Kecuali… memang ada niat dari Potter untuk memboyong Soler secara permanen ke London Stadium di bursa transfer musim panas mendatang.

Carlos Soler Dibanderol £16,5 Juta — Terlalu Mahal!

West Ham kabarnya memang memiliki opsi untuk membeli Soler dari PSG seharga £16,5 juta musim panas nanti. Tapi menurut banyak pihak, harga itu adalah £16,5 juta yang sia-sia.

Sepanjang peminjamannya, Soler dianggap tak mampu beradaptasi dengan kerasnya Premier League. Banyak suporter West Ham berharap, dia segera dikembalikan ke PSG begitu musim berakhir.

Keputusan Potter yang terus menurunkan Soler justru membuat banyak orang khawatir. Kenapa harus memberi menit bermain kepada pemain yang tak layak dan hampir pasti tak akan bertahan?

Apakah Potter benar-benar berencana mendatangkannya secara permanen musim panas nanti? Jika benar demikian, itu akan jadi sebuah blunder besar bagi West Ham.

Exit mobile version