Gilabola.com – Barcelona dapat dorongan besar jelang final Copa del Rey melawan Real Madrid di Stadion Olimpiade Sevilla, Minggu (27/4). Kapten tim, Marc-Andre ter Stegen, sudah kembali berlatih jelang laga El Clasico tersebut.
Ter Stegen yang sebelumnya cedera panjang kemungkinan akan membuat kejutan dengan kembang gabung skuad Barca jelang laga akbar tersebut.
Diberitakan sejak beberapa bulan terakhir, Ter Stegen pelan-pelan sudah kembali ke kondisinya yang benar-benar bugar di akhir musim ini.
Kiper internasional Jerman tersebut dinyatakan pulih dalam waktu cukup cepat, dan sangat berharap bisa bermain lagi sebelum musim ini berakhir. Beruntung bagi pemain berusia 32 tahun itu, tampaknya waktunya untuk kembali merumput sudah tiba.
Ter Stegen Masuk Skuad Barcelona di Final Copa Del Rey?
Diungkapkan COPE, ada kemungkinan Ter Stegen bisa kembali ke skuad Blaugrana di final Copa Del Rey kontra Real Madrid akhir pekan ini.
Hal ini tentunya cukup signifikan, mengingat fakta bahwa Ter Stegen belum pernah bermain lagi di sebagian besar musim ini.
Masa rehatnya yang cukup panjang telah membuat Wojciech Szczesny berhasil membuktikan kemampuan dirinya di lapangan, karena ia hampir menjadi kiper yang tak tergantikan di bawah mistar gawang Barca.
Szczesny Tetap Jadi Andalan Barcelona
Kiper gaek asal Polandia itu cukup sukses di lapangan, karena ia hanya kalah satu kali dalam 24 laga yang dilakoninya bersama Barca musim ini.
Karena itulah, tentunya akan menarik untuk mencermati bagaimana dinamika kekuatan lini belakang Barca berubah, ketika Ter Stegen kembali beraksi.
Meski demikian, COPE juga mengklarifikasi, walaupun Ter Stegen masuk dalam skuad Barca di final Copa Del Rey, tetapi ia belum tentu diturunkan pelatih Hansi Flick.
Ini Pertimbangan Barcelona untuk Ter Stegen
Pasalnya, bagaimanapun, Ter Stegen baru saja pulih dari cedera panjang dan harus diyakinkan lebih dulu kebugarannya, sebelum ia memenuhi syarat untuk kembali membela Barcelona di lapangan.
Namun, kehadiran Ter Stegen dalam skuad Blaugrana tetap akan menjadi pertanda positif, terkait opsi yang bisa dipilih Flick di bawah mistar gawangnya di laga-laga di sisa musim ini.
Kabar terbaru seputar kebugaran Ter Stegen di awal bulan ini menunjukkan, mantan kiper Borussia Monchengladbach itu sudah kembali berlatih secara penuh. Bukan tak mungkin ia akan segera beraksi lagi, meskipun bukan pada akhir pekan ini.