Site icon Gilabola.com

DEAL! Jordan Henderson Gabung Ajax Amsterdam, Dikontrak Hingga Juni 2026 Mendatang

Jordan Henderson Gabung Ajax Amsterdam

Gila Bola – Akhirnya pembicaraan soal kepindahan Jordan Henderson ke Ajax Amsterdam dalam beberapa hari terakhir telah menemui titik ujung dengan kesepakatan transfer sudah dicapai.

Menurut berita yang diungkap Fabrizio Romano, Ajax Amsterdam sudah mencapai kesepakatan penuh dengan Jordan Henderson untuk membawanya dari Al Ettifaq dalam kesepakatan penuh.

Laporan itu menyebutkan bahwa detail kesepakatan telah disetujui di antara kedua belah pihak dengan gelandang tersebut telah menyetujui durasi kontrak hingga Juni 2026 mendatang.

Jordan Henderson menerima kembalinya ke Eropa dan dia akan dijadwalkan terbang ke Amsterdam pada hari kamis ini untuk menjalani tes medis yang sudah dijadwalkan dan kemudian menandatangani kontrak.

Dalam hitungan jam mendatang tampaknya mantan kapten Liverpool itu akan meresmkikan kembalinya ke Eropa dari Arab Saudi dan memulai petualangan baru di Ajax Amsterdam.

Sebenarnya Jordan Henderson baru pindah ke Al Ettifaq pada jendela transfer musim panas lalu dari Liverpool dengan status bebas transfer, di mana dia bereuni dengan mantan rekannya, Steven Gerrard, yang menjadi manajer di sana.

Dia dikontrak hingga Juni 2026 mendatang, tapi ternyata gelandang berusia 33 tahun itu tak kerasan tinggal di Arab Saudi setelah memainkan 19 penampilan di semua kompetisi untuk klub.

Sebenarnya dia sempat dikaitkan dengan comeback potensial ke Anfield, tapi tampaknya Liverpool enggan menerimanya kembali setelah Jurgen Klopp meremajakan lini tengah timnya musim panas lalu.

Bos Jerman telah melepas Jordan Henderson, Naby Keita, Alex Oxlade Chamberlain, dan James Milner dan telah menggantikannya dengan Dominik Szoboszlai, Alexis Mac Allister, dan Ryan Gravenberch.

Sekarang, gelandang internasional Inggris itu akhirnya memilih berlabuh ke Ajax Amsterdam, yang membutuhkan pengalamannya untuk membantu tim yang kesulitan di musim ini.

Di Arab Saudi, Jordan Henderson dikabarkan mengantongi gaji luar biasa mencapai Rp 14 Milyar per pekan, jadi dia pastinya harus menerima pemotongan gaji yang signifikan untuk pindah ke tim Belanda tersebut.

Fabrizio Romano belum mengungkapkan detail nilai kontrak gelandang 33 tahun itu di Ajax Amsterdam, tapi kabarnya bahwa hanya akan mendapat 25 persen dari gajinya di Arab Saudi.

Exit mobile version