Fabrizio Romano: Here We Go, Neymar Kembali ke Santos Untuk Hidupkan Kembali Karirnya

Gilabola.com – Pemain asal Brasil, Neymar, dilaporkan semakin dekat dengan kepindahan kembali ke Santos, klub tempat dia memulai karier sepak bolanya.

Beberapa sumber, termasuk Fabrizio Romano dan ESPN, menyatakan bahwa Neymar telah menyetujui kepindahan ini secara verbal, dan langkah formal akan segera dilakukan dalam waktu dekat.

Kesepakatan tersebut melibatkan Al-Hilal, klub Neymar saat ini di Premier League Arab Saudi, yang disebut sedang menyelesaikan rincian kontrak dengan Santos. Neymar dikabarkan telah memberi lampu hijau untuk kembali ke Brasil setelah melalui periode yang cukup sulit selama bermain untuk Al-Hilal.

Sejak bergabung dengan Al-Hilal pada musim panas 2023 dengan biaya transfer sebesar Rp 1,6 Triliun, Neymar hanya mampu tampil sebanyak tujuh kali di liga bagi klub Liga Pro Arab Saudi itu.

Pemain berusia 32 tahun ini mengalami cedera ligamen lutut kiri saat membela tim nasional Brasil, yang membuatnya absen dalam sebagian besar musim debutnya di Arab Saudi. Dia sempat kembali bermain pada Oktober 2024, namun cedera hamstring membuatnya kembali absen hingga saat ini.

Manajer Al-Hilal, Jorge Jesus, baru-baru ini menyebut bahwa Neymar tidak lagi bisa bermain pada level yang diharapkan klub. Situasi ini membuat Neymar mulai mencari peluang untuk melanjutkan kariernya di tempat lain, yang akhirnya mengarah pada keputusan kembali ke Santos.

Santos, yang kini memimpin klasemen di Serie B Brasil, dikabarkan akan menawarkan kontrak jangka pendek selama enam bulan kepada Neymar, dengan opsi perpanjangan selama satu tahun.

Meski demikian, beberapa detail dalam kesepakatan tersebut, termasuk aspek finansial, masih dalam tahap negosiasi. Neymar disebut siap melepas sebagian besar pendapatan yang tersisa dalam kontraknya dengan Al-Hilal.

Selain itu, eks Barcelona dan PSG itu juga berencana menutupi kekurangan tersebut dengan melibatkan dirinya dan ayahnya dalam dana investasi yang berkaitan dengan Santos.

Bagi Neymar, kepindahan ini merupakan sebuah kesempatan untuk memulai kembali karier sepak bolanya. Santos adalah tempat di mana dia mengawali perjalanan profesionalnya pada 2009, sebelum pindah ke Barcelona pada 2013.

Selama membela Santos, Neymar mencetak 107 gol dalam 177 penampilan dan membantu klub memenangkan Copa Libertadores pada 2011. Dia bahkan bisa finish di 10 besar Ballon d’Or saat masih bermain di Brasil.

Sebelum bergabung dengan Al-Hilal, Neymar mencatatkan prestasi gemilang bersama Paris Saint-Germain, termasuk memenangkan lima gelar Ligue 1 dan mengemas 82 gol dalam 112 pertandingan.

Sebelumnya, dia juga menjadi bagian dari trio ikonik bersama Lionel Messi dan Luis Suárez di Barcelona, yang menghasilkan satu trofi Liga Champions, dua gelar La Liga, dan tiga Copa del Rey.

Kembali ke Santos, Neymar diharapkan dapat menghidupkan kembali kariernya dan, yang tak kalah penting, mendapatkan kesempatan untuk kembali membela tim nasional Brasil. Hingga kini, Neymar telah mencatatkan 128 penampilan bersama Selecao, dengan torehan rekor 79 gol.

Jika kesepakatan ini tuntas, Neymar berpeluang tampil lagi untuk Santos pada awal Februari 2025, mengakhiri masa sulitnya di Arab Saudi dan membuka babak baru dalam perjalanan karier sepak bolanya.