James Rodriguez Nggak Betah Menganggur, Berharap Balik ke Inggris

Gilabola.comJames Rodriguez terhitung sudah menganggur selama enam tahun beruntun, dan diberitakan ingin kembali merumput di Liga Premier.

Saat ini, penyerang berusia 33 tahun itu tersedia dengan status agen bebas, setelah kontraknya di Rayo Vallecano diputus sesuai kesepakatan bersama.

Padahal, ia baru gabung Rayo di bulan Agustus 2024, tapi hanya bermain dalam tujuh pertandingan untuk klub La Liga tersebut di semua kompetisi.

James Rodríguez memang hanya teken kontrak satu tahun dengan Rayo – yang saat ini bertengger di posisi ke-12 La Liga, meski ia memiliki opsi perpanjangan 12 bulan. Namun, diungkapkan The Athletic, Rayo terpaksa memutus kontraknya karena alasan ekonomi maupun olah raga.

Pemain internasional Kolombia itu gabung Rayo setelah menangkan Golden Ball di Copa America 2024. Di ajang sepak bola bergengsi tersebut, James menciptakan enam assist yang sukses membantu Kolombia melaju ke final, tapi mereka kalah 1-0 dari Argentina di babak final.

Cuma Enam Kali Bermain di La Liga

Sementara di La Liga musim ini, James hanya bermain enam kali, dan itupun lebih banyak tampil sebagai pemain pengganti. Ia bahkan tak bermain lagi di klub Spanyol tersebut, sejak tampil sebentar selama 13 menit di laga melawan Las Palmas pada 8 November 2024.

James Rodriguez pindah ke Rayo Vallecano dengan status bebas transfer pada musim panas tahun lalu, setelah ia tinggalkan Sao Paulo. Di klub Brasil tersebut, ia juga hanya jalani satu musim dari keseluruhan kontraknya yang berdurasi dua musim.

Mantan penyerang Bayern Munchen itu pernah bermain di Everton, Olympiacos dan Al-Rayyan, sejak tinggalkan Bernabeu. Ia kemudian gabung Everton pada tahun 2020 dan bereuni dengan mantan pelatihnya di Madrid serta Bayern Munchen, Carlo Ancelotti.

James Rodríguez sempat menjadi idola di Goodison Park, sebelum akhirnya karirnya dibekukan oleh pengganti Ancelotti yang kurang disukai fans, Rafael Benitez.

Peluang Kembali ke Inggris Terbuka Bagi James Rodriguez

Padahal, ia sempat tampil gemilang di 26 laga yang dilakoni The Toffees, dengan mencetak enam gol dan delapan assist, meskipun klub Merseyside itu hanya mampu menutup musim di posisi ke-10.

Kini, diungkapkan media Portugal, O Jogo, bukan tak mungkin James kembali ke Liga Premier. Pasalnya, beberapa klub seperti Aston Villa, Wolves, Fulham dan Nottingham Forest, sama-sama tertarik pada veteran Kolombia tersebut.

Di ajang Piala Dunia 2014, James Rodriguez juga muncul sebagai salah satu pemain yang paling diminati di dunia sepak bola. Namun di tengah-tengah ketertarikan PSG dan Manchester City, ia lebih memilih gabung Real Madrid setelah bersinar di Piala Dunia Brasil.

Rodríguez lalu ikut memenangkan dua gelar La Liga, dan dua trofi Liga Champions bersama Madrid. Namun, ia kemudian dipinjamkan ke Bayern Munchen selama dua tahun, yakni pada tahun 2017 hingga 2019. Di Jerman, James pun sukses menambah koleksi medalinya dengan amankan dua gelar juara Bundesliga.

Ia kembali ke Bernabeu jelang musim 2019/20, sebelum gabung Everton secara cuma-cuma di bulan September 2020. James juga menyandang gelar kapten Timnas Kolombia, dan sudah bermain dalam 112 laga di level internasional, dengan koleksi 29 gol.