Timnas Inggris diyakini punya potensi besar untuk bisa menjadi salah satu penantang trofi Piala Dunia pada akhir tahun ini terlepas dari kampanye buruk UEFA Nations League mereka.
Saat ini manajer Gareth Southgate tengah berada dalam tekanan besar usai kampanye yang buruk dari timnya, dengan kekalahan 1-0 dari timnas Italia selama akhir pekan di matchday lima membuat timnas Inggris terdegradasi ke Liga B UEFA Nations League.
Hasil imbang 3-3 melawan timnas Jerman di laga pamungkas di Wembley pada Selasa (27/9) dini hari WIB tidak banyak membantu karena The Three Lions sudah dipastikan sebagai juru kunci grup dengan hanya tiga poin dari enam pertandingan, tanpa sekalipun meraih kemenangan.
Bahkan Gareth Southgate kemudian mengakui bahwa dia sadar akan ancaman pemecatan dari pekerjaannya jika timnas Inggris tidak tampil sesuai ekspektasi di Piala Dunia 2022 mendatang setelah kampanye UEFA Nations League yang sangat mengecewakan.
Tapi legenda Jerman Lothar Matthaus percaya The Three Lions masih menjadi salah satu favorit untuk memenangkan Piala Dunia di Qatar 2022 mendatang terutama karena kualitas skuad yang mereka miliki saat ini.
Memang timnas Inggris adalah satu negara yang membanggakan potensi skuad yang luar biasa dengan pemain bintang di semua lini, hanya tinggal bagaimana Gareth Southgate meramunya menjadi tim yang kuat dan tak terkalahkan.
Selain timnas Inggris, Lothar Matthaus juga percaya bahwa timnas Prancis adalah favorit lain untuk Piala Dunia 2022 mendatang, meski negara ini juga tak jauh beda dari The Three Lions setelah memiliki kampanye UEFA Nations League yang buruk, finish ketiga di Grup A dengan hanya satu kemenangan dari enam pertandingan.
Legenda timnas Jerman itu mengatakan bahwa timnas kedua negara itu, saking banyaknya potensi pemain yang mereka miliki, bahkan bisa memiliki tiga tim utama dan materi pemain itu yang membuat keduanya layak disebut favorit di Piala Dunia 2022 nanti.