Site icon Gilabola.com

Manuel Neuer Tak Tertarik Kembali ke Timnas Jerman Walau Ter Stegen Cedera

Manuel Neuer dan Ter Stegen di kamp latihan Timnas Jerman

Gilabola.comManuel Neuer tak tertarik tinggalkan masa pensiunnya dan kembali ke Timnas Jerman, meskipun kiper penggantinya, Marc-Andre ter Stegen, saat ini tengah cedera.

Marc-André ter Stegen harus lakoni skenario yang memilukan saat ini. Kiper Barcelona itu alami cedera lutut serius saat klubnya menang telak 5 – 1 atas Villarreal pada akhir pekan lalu.

Rangkaian tes medis yang kemudian dijalaninya mengungkapkan, kiper internasional Jerman itu alami pecahnya tendon patela di lutut kanannya.

Ter Stegen pun akan absen sekitar tujuh hingga delapan bulan untuk klub Catalan itu, dan dipastikan akan absen cukup lama juga dari Timnas Jerman.

Ter Stegen baru saja menjadi kiper nomor satu Jerman di bawah asuhan Julian Nagelsmann, setelah Neuer mengumumkan keputusannya untuk pensiun dari sepak bola internasional usai perhelatan Euro 2024.

Untuk waktu yang cukup lama, Ter Stegen telah menunggu kesempatan tersebut, karena selama ini posisi kiper nomor satu Jerman lebih dipercayakan pelatih pada Neuer. Sayangnya tak lama setelah kesempatan itu datang, Ter Stegen malah alami cedera parah dan harus absen lama.

Neuer Bantah akan Kembali ke Timnas Jerman

Meskipun kiper yang selama ini menjadi pelapisnya di tim nasional mengalami cedera panjang, Neuer angkat bicara dan membantah anggapan yang menyatakan bahwa dia akan mempertimbangkan kemungkinan kembali membela timnas, meskipun hanya sementara.

Menurut laporan yang dilansir dari Tz, kiper Bayern Munchen tetap memegang teguh keputusannya untuk pensiun dari Timnas Jerman. Neuer tak ingin bermain di sepak bola internasional saat ini.

Untuk saat ini, Neuer benar-benar fokus pada Bayern, yang telah memulai musim ini dengan gemilang di bawah asuhan pelatih baru, Vincent Kompany.

Dari kacamata pelatih asal Belgia itu, dia menganggap keputusan Neuer itu sebagai sebuah kabar baik, karena keputusan itu akan mengurangi risiko cedera dan Bayern bisa terus memantau kesehatan serta kebugarannya.

Ada lebih dari satu kesempatan di mana Neuer sebelumnya harus segera kembali ke lapangan sebelum benar-benar pulih, hingga ia dan juga klub harus menanggung akibatnya.

Timnas Jerman Siapkan Kiper Lain Gantikan Ter Stegen

Dengan Neuer yang tak memiliki agenda pertandingan maupun perjalanan dengan Timnas Jerman, maka Bayer bisa meringankan beban kerja pemain 38 tahun tersebut.

Dengan tak akan kembalinya Neuer, maka Julian Nagelsmann kemungkinan akan andalkan Oliver Baumann dan mantan kiper Bayern, Alexander Nubel, di jeda internasional bulan Oktober.

Sementara itu Kevin Trapp saat ini juga sedang cedera, dan Bernd Leno – yang juga bisa menjadi opsi lain, sudah lama tidak menjadi bagian dari Timnas Jerman.

Exit mobile version