Site icon Gilabola.com

Pemain Kroasia Dengan Koleksi 4 Gol Bawa Negaranya Gusur Turki

Pemain Kroasia Dengan Koleksi 4 Gol Bawa Negaranya Gusur Turki

Gila Bola – Adegan di atas terjadi pada menit 55 pertandingan kualifikasi Euro 2024 antara Armenia vs Kroasia saat pemain Hoffenheim Andrej Kramaric hampir saja mencetak gol keduanya. Namun satu gol juga sudah cukup untuk membawa Kroasia menggusur Turki.

Kroasia menang dengan hanya satu gol saja atas tuan rumah Armenia pada lanjutan laga kualifikasi Euro 2024 Grup D di Vazgen Sargsyan Republican Stadium yang selesai pada Selasa dinihari (12/9).

Tiga poin dari tim dengan jersey papan catur itu membuat mereka mengoleksi 10 poin dari empat pertandingan dan menguasai puncak klasemen Grup D dengan keunggulan selisih gol atas Turki yang memiliki nilai sama.

Bedanya adalah, Turki sudah menjalani lima pertandingan sejauh ini, sedangkan pasukan Zlatko Dalic baru empat laga.

Luka Modric dan rekan-rekannya juga memiliki keunggulan head to head, sebuah filosofi yang dipakai pada laga-laga kualifikasi Euro 2024. Kroasia menang 0-2 saat pertandingan dilangsungkan di Timsah Arena di kota Bursa Turki pada matchday kedua, 29 Maret lalu.

Posisi Klasemen Grup D Kualifikasi Euro 2024 Saat Ini 

Kroasia di posisi pertama dengan empat laga, tiga kemenangan dan satu imbang, nilai 10, selisih gol 9:1 atau setara +8.

Turki di urutan kedua dengan lima laga, tiga kemenangan, satu draw dan satu kekalahan, yakni saat ditekuk Kroasia di matchday kedua. Selisih gol Cenk Tosun dan rekan-rekannya +2 saja, sebagai hasil dari delapan gol memasukkan dan enam kebobolan.

Tiga tim di bawah mereka berturut-turut adalah Armenia nilai 7, lalu Wales dengan empat poin saja dan di urutan terakhir Grup D ini adalah Latvia nol.

Kroasia Gagal Ulangi Kemenangan Besar Atas Latvia

Terakhir kali sebelum ini, Luka Modric dan rekan-rekannya menang dengan skor besar 5-0 atas Latvia, sebuah negara Baltik. Dua dari lima gol datang dari Bruno Petkovic dan satu gol masing-masing dicetak oleh Luka Ivanusec, Andrej Kramaric dan Mario Pasalic.

Armenia jelas berada di level yang berbeda dengan Latvia. Negara ini berhasil menahan Turki 1-1, selain menang atas Latvia dengan skor 2-1 pada dua matchday sebelum ini, selain menang dengan skor 2-4 di kandang Wales.

Kroasia akan menjamu tim kuat Turki pada matchday berikutnya 12 Oktober 2023 di Opus Arena di Osijek. Sementara itu Armenia akan tandang ke Latvia dan mencoba mencari tiga poin serta selisih gol yang besar.

Selang tiga hari kemudian, 15 Oktober, Josko Gvardiol dan rekan-rekannya akan tandang ke Wales, sementara Turki menerima kunjungan Latvia.

Exit mobile version