Gila Bola – PSG tengah bersiap-siap jalani hidup tanpa Lionel Messi dan Neymar. Khusus bintang asal Brasil ini, Les Parisiens siap dengarkan tawaran yang datang di bursa transfer musim panas.
Keputusan PSG untuk melepas dua bintangnya ini tentunya disambut gembira Manchester United yang belakangan ini dikaitkan dengan Neymar.
Diungkapkan SunSport, calon pemilik Manchester United, Sheikh Jassim, berniat datangkan Neymar jika ia memenangkan pertarungan kepemilikan klub Old Trafford itu. Di samping itu, laporan terbaru juga menyebutkan, dia juga mengincar bintang PSG lainnya, Kylian Mbappe.
Dan, ternyata, PSG berencana jalani hidup tanpa kedua bintangnya musim ini, Neymar dan juga Lionel Messi.
Messi tengah jalani skorsing selama dua pekan setelah ia terbang ke Arab Saudi untuk sebuah tur promosi tanpa ijin klub.
Ini Rencana Masa Depan PSG!
Para petinggi klub di Parc des Princes pun tengah menggodok rencana masa depan selama beberapa bulan terakhir, yang diperkirakan bisa membawa perubahan besar dalam kebijakan mereka.
“Mulai sekarang, rencana PSG sederhana saja – pemain muda, asli Perancis dan bisa bekerja sama dengan tim. Itu jelas berlaku untuk siapa saja dan siapa yang tidak,” tandas salah seorang sumber klub yang tak disebutkan identitasnya.
Rencana besar klub Paris itu sebelumnya adalah, andalkan Lionel Messi, Neymar dan Mbappe untuk taklukkan Eropa serta menjadi juara Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.
Namun, jawara Ligue 1 ini malah kembali gagal, tersingkir di babak 16 besar. Mereka dipermalukan Real Madrid dan Bayern Munchen di dua musim beruntun.
Kontrak Messi Selesai, PSG Jual Neymar
Messi – akan rampungkan kontraknya akhir musim ini, tak akan ditawari kontrak baru walaupun harapannya untuk kembali ke Barcelona kemungkinan besar akan terhalang masalah keuangan klub Catalan tersebut.
Sementara PSG tak akan melepas Neymar, namun diketahui mereka akan dengarkan tawaran serius untuk pemain itu di musim panas ini.
Hal itu dinilai menjadi kesempatan bagi Manchester United untuk bergerak, jika mereka berpikir Neymar merupakan kepingan teka-teki yang bisa membawa mereka kembali menjadi penantang gelar yang sebenarnya di ajang domestik maupun Eropa.
Manchester United Harus Siap Bayarkan Gaji Selangit Neymar
Neymar – yang pindah ke Ligue 1 dari Barcelona pada tahun 2017, saat ini masih menyisakan kontrak dua tahun di klub raksasa Perancis tersebut. Namun bintang Brasil itu – yang bisa kantongi 490 ribu Poundsterling – atau setara Rp 9 Miliar dalam SEPEKAN, tersebut ingin menjajal kebolehannya di Liga Premier.
Masa depan Mbappe juga disebut-sebut tak jelas selama 18 bulan terakhir ini, dan Real Madrid berambisi untuk memboyongnya ke La Liga.
Namun, meskipun sikapnya terhadap rekan-rekan satu timnya terkadang bikin kepala menggeleng-geleng, tetapi pemain berusia 24 tahun itu berikan segalanya untuk kejayaan Timnas Perancis dan juga klubnya.
Kepergian dua bintang asal Amerika Selatan itu tentunya juga akan membuat Mbappe merasa tak punya tantangan lagi sebagai ‘Raja Paris’ dan pemain bintang yang menonjol di Ligue 1.