Site icon Gilabola.com

Real Madrid Cari Pelampiasan di Piala Super Spanyol Usai Kekalahan di La Liga

Real Madrid Cari Pelampiasan di Piala Super Spanyol Usai Kekalahan di La Liga

Gila Bola – Juara bertahan Real Madrid akan memulai usaha mereka untuk mempertahankan gelar dengan pertandingan semifinal Piala Super Spanyol melawan Valencia di King Fahd Stadium pada Kamis (12/1) dini hari WIB.

Memang sekarang Piala Super Spanyol berubah format, awalnya hanya mempertemukan juara La Liga dan juara Copa del Rey, sekarang berubah menjadi format empat tim dan digelar di Arab Saudi.

Real Madrid merupakan juara bertahan usai menang di final musim lalu dengan mengalahkan Athletic Bilbao, tapi mereka akan datang ke laga ini dengan modal kekalahan 2-1 dari Villarreal di La Liga yang membuat mereka tertinggal tiga poin dari Barcelona di puncak.

Valencia, sementara itu, akan masuk ke laga ini juga dengan modal kekalahan 0-1 di kandang sendiri dari Cadiz, membuat mereka terdampar di urutan ke-11 klasemen sementara La Liga.

Alaba, Tchouameni Absen

Real Madrid akan masuk ke pertandingan ini dengan tanpa dua pemain pilar mereka saat bek serbaguna David Alaba dan gelandang bertahan Aurelien Tchouameni absen karena cedera.

Selebihnya tim Carlo Ancelotti tidak memiliki masalah suspensi, yang berarti dia mungkin akan menurunkan duet Eder Militao dan Antonio Rudiger di jantung pertahanan dengan absennya bek Austria.

Dengan absennya Aurelien Tchouameni, kemungkinan rekannya sesama Perancis Eduardo Camavinga yang akan bermain di lini tengah bersama Toni Kroos dan Luka Modric, dengan Dani Carvajal juga diharapkan kembali ke starting XI.

Empat Pemain Bisa Absen Bagi Valencia

Sementara itu, Valencia bisa tanpa hingga empat pemain menuju pertandingan ini karena Samu Castillejo absen karena cedera pergelangan tangan sementara Jaume Domenech absen karena masalah lutut.

Nico Gonzalez juga belum pulih dari masalah cedera kaki, sementara ada keraguan pada Marcos Andre, tapi tidak ada masalah suspensi bagi Los Che menuju pertandingan ini.

Valencia kemungkinan akan bermain dengan formasi 4-3-3 di pertandingan ini dengan Edinson Cavani akan memimpin serangan yang ditopang Justin Kluivert dan Samuel Dias Lino.

Prediksi Real Madrid vs Valencia

Real Madrid telah memenangkan ketiga pertemuan terakhir mereka melawan Valencia, hanya kalah sekali dari sembilan pertemuan terbaru melawan Los Che di semua kompetisi, menang tujuh kali.

Real Madrid juga selalu mencetak setidaknya dua gol di enam pertemuan terakhir melawan Valencia, dengan Karim Benzema dan Vinicius Junior sama-sama mencetak dua gol dalam pertandingan terakhir pada Januari 2022 yang berakhir dengan skor 4-1.

Kedua tim akan masuk ke laga ini dengan sama-sama menelan kekalahan di La Liga, namun jelas bahwa performa Valencia masih jauh dari bagus di musim ini yang membuat mereka terdampar di urutan ke-11 klasemen, yang membuat Los Blancos diharapkan bisa bangkit dari kekecewaan La Liga mereka dengan kemenangan di sini dengan setidaknya dua gol yang dicetak.

Exit mobile version