Real Madrid Lega, David Alaba Kembali Bermain di Laga Persahabatan Kontra AC Milan

Gilabola.com – Real Madrid akhirnya bisa bernafas lega setelah pemain bertahannya, David Alaba, tekad kembali merumput saat raksasa Spanyol itu bertemu di AC Milan di laga persahabatan selama pramusim kali ini.

Jika cedera ACL Eder Militao musim lalu tak cukup menantang untuk ditangani El Real, Alaba juga hadapi nasib yang sama di bulan Desember hingga ia sama sekali tak bisa membantu Carlo Ancelotti.

Dengan adanya dua pemain bertahan yang absen, pelatih asal Italia itupun andalkan Aurelien Tchouameni untuk mengisi kekosongan posisi di jantung pertahanan Madrid. Militao memang sudah kembali, dan siap untuk bermain, tetapi tidak demikian halnya dengan Alaba, karena pemain internasional Austria itu masih harus jalani pemulihan.

Absen dari Timnas Jerman saat ini, Alaba pun bekerja keras agar pulih tepat waktu dan siap menyambut musim baru. Di samping itu, keputusan Nacho untuk tinggalkan Los Blancos juga membuat Ancelotti kekurangan pemain di lini belakang.

Seperti diberitakan AS, Alaba ada bersama Timnas Austria selama perhelatan Euro 2024, meskipun ia menjadi anggota skuad yang tak bermain dan hanya memberi dukungan kepada rekan-rekannya dari pinggir lapangan.

Namun, dengan tersingkirnya tim asuhan Ralf Rangnick tersebut, Alaba pun akan kembali ke Bernabeu lebih cepat dan lanjutkan proses pemulihannya.

Real Madrid Tak Mau Ambil Risiko Terkait Kondisi Alaba

Bek veteran itu disebut-sebut punya target kembali membela Madrid di pertandingan pertama tur pramusim melawan Milan di Amerika Serikat pada 1 Agustus 2024.

Jelang laga tersebut, Alaba akan dievaluasi apakah dia sudah benar-benar bugar atau masih harus lanjutkan proses pemulihannya.

Yakin saja, klub tak akan mau mengambil risiko terkait kebugaran Alaba, karena tersedianya mantan pemain Bayern Munchen tersebut itu akan sangat penting bagi El Real di musim depan.

Real Madrid akan Lebih Dulu Mainkan Alaba Sebagai Pengganti

Alaba memang tak terlalu beruntung terkait kebugarannya, bahkan selama beberapa tahun terakhir. Hal ini membuat Ancelotti dan stafnya alami kesulitan terkait kedalaman lini pertahanannya.

Di bulan Agustus, Eder Militao dan Antonio Rudiger akan menjadi bek tengah utama dan Alaba akan bermain sebagai pelapis karena masalah kebugarannya. Namun, Madrid perlu datangkan pemain ke empat di lini itu.

Sejauh ini, Leny Yoro menjadi target utama Los Blancos untuk memperkuat posisi itu, tapi perekrutannya sampai saat ini masih belum jelas mengingat tingginya permintaan klubnya, Lille.