Cristiano Ronaldo mengakhiri spekulasi soal masa depannya dengan bergabung klub Arab Saudi Al-Nassr dengan kontrak yang menggiurkan.
Gila Bola – Di saat Lionel Messi memenangkan Piala Dunia, Cristiano Ronaldo yang nggak laku-laku di Eropa akhirnya bisa pasrah bergabung dengan klub Arab Saudi Al-Nassr untuk melanjutkan karir sepak bolanya.
Diberitakan berbagai media termasuk dari CBS Sports yang kami kutip, penyerang berusia 37 tahun itu sudah menandatangani kontraknya pada Jumat sore waktu setempat dan transfernya sekarang resmi diumumkan setelah pertandingan klub melawan Al-Khaleej pada hari Sabtu.
History in the making. This is a signing that will not only inspire our club to achieve even greater success but inspire our league, our nation and future generations, boys and girls to be the best version of themselves. Welcome @Cristiano to your new home @AlNassrFC pic.twitter.com/oan7nu8NWC
— AlNassr FC (@AlNassrFC_EN) December 30, 2022
Cristiano Ronaldo akan mendapatkan bayaran yang tidak main-main untuk menyetujui kepindahannya ke Arab Saudi dengan kontrak dua setengah tahun di mana dia disebut-sebut akan dibayar hingga Rp 3,3 Trilyun per tahun.
Tidak Laku di Eropa
Sebenarnya tekad Cristiano Ronaldo adalah untuk bisa terus bermain di Liga Champions setelah kepergiannya dari Manchester United, sayangnya bahwa tidak ada klub top Eropa yang bersedia menampungnya.
Dia sudah ditawarkan ke Chelsea, Real Madrid, Barcelona, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, Borussia Dortmund, Napoli, dan lainnya oleh agennya Jorge Mendes, namun tidak ada klub yang tertarik untuk mengontraknya.
CEO Eintracht Frankfurt Axel Hellman mengungkapkan klubnya sempat ditawari peluang untuk merekrut Cristiano Ronaldo dan dia bahkan mengatakan mungkin semua klub Liga Champions telah ditawari untuk mengontrak pemain 37 tahun tersebut.
Pernah Ejek Xavi Main di Qatar
Cristiano Ronaldo, dengan bergabung ke Al-Nassr, sekarang seolah membuatnya menelan ludah sendiri tentang ejekannya yang pernah dia arahkan kepada pelatih Barcelona saat ini, Xavi Hernandez.
Saat itu dia mengatakan, “Ketika Xavi berbicara tentang saya, dia mencari publisitas. Dia memenangkan segalanya, tapi tidak memenangkan Ballon d’Or dan dia hanya bermain di Qatar.”
Sekarang malah dia sendiri yang bermain di Arab Saudi usai kontraknya diputus oleh Manchester United sementara dia tidak laku-laku di Eropa meski agennya Jorge Mendes sudah berusaha keras mencarikannya klub baru.
Rekor Gol Liga Champions Terancam Pecah
Salah satu tekad Cristiano Ronaldo untuk mencari klub Liga Champions adalah untuk bisa terus menambah golnya dan mempertahankan statusnya sebagai top skor turnamen sepanjang masa.
Namun dengan dia sekarang sudah dipastikan tidak lagi bermain di Liga Champions, rekornya (140 gol) kini berada dalam ancaman untuk dipecahkan Lionel Messi (129) yang hanya 11 gol di belakangnya.
Dengan La Pulga masih akan terus bermain, dan didukung tim hebat seperti Paris Saint-Germain, bukan tidak mungkin status Cristiano Ronaldo sebagai top skor sepanjang masa Liga Champions akan segera dipecahkan.